Categories: Tanjung Pinang

Ketika Bripka Agus Prabowo Bantu Warga Angkat Tiang Listrik

TANJUNGPINANG – Bersama warga, Bhabinkamtibmas Kelurahan Kemboja turun langsung melaksanakan gotong royong sekaligus menjalin silaturahmi, Kamis(18/3/2021).

Bhabinkamtibmas Kelurahan Kemboja Tanjungpinang Barat, Bripka Agus Prabowo membantu mengangkat tiang listrik untuk pemasangan di plantar sulawesi 2 yang disebabkan tiang listrik keropos.

Kegiatan gotong royong dilaksanakan agar pergantian tiang listrik yang keropos juga dapat berjalan dengan aman dan tertib, sekaligus menjalin silaturahmi antara masyarakat dengan kepolisian dalam rangka gotong royong dan terjalinnya kebersamaan.

Kapolres Tanjungpinang AKBP Fernando melalui Kapolsek Tanjungpinang Barat AKP Indra Jaya mengatakan terlibatnya personel dalam kerja bakti atau gotong royong merupakan wujud kepedulian sosial. 

Sebagai pelayan masyarakat, Polri harus selalu aktif dan hadir dalam setiap kegiatan masyarakat.

“Polri hadir ditengah masyarakat agar terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum polres Tanjungpinang dan khususnya wilayah Polsek Tanjungpinang Barat,” ujarnya.

“Pelaksanaan kegiatan ini dilaksanakan juga dalam mendukung Program Kapolri sebagai Polri yang Presisi (Prediktif, Responsibilitas dan Transparansi berkeadilan),” pungkasnya./RD_JOE(r)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

MLV Teknologi Mengundang Talent Terbaik untuk bergabung

MLV Teknologi, solution provider yang bergerak di bidang Audio-Visual dan IT, membuka lowongan untuk berbagai…

2 jam ago

Dinas Penataan Ruang Pemko Semarang Sambangi BP Batam

BATAM - Dinas Penataan Ruang Pemerintah Kota Semarang sambangi Direktorat Infrastruktur Kawasan Badan Pengusahaan Batam…

2 jam ago

SEOCon Forum Bali 2024: Tiket VIP Habis Terjual – Amankan Tiket Anda Sekarang!

SEOCon Forum Bali 2024, konferensi digital marketing terbesar di Asia Tenggara, dengan bangga mengumumkan bahwa…

7 jam ago

Kembali Gelar WSBP Inspiring Kindness: Girls on Site, WSBP Ajak Siswi SMAN 1 Kalijati Berkontribusi di Dunia Manufaktur dan Konstruksi

WSBP mengajak 25 siswi SMA Negeri 1 Kalijati untuk untuk memahami pentingnya kesempatan berkarir perempuan…

9 jam ago

Pesatnya Pertumbuhan Konten Kreator, URALA Indonesia Ajak Masyarakat Waspadai Penipuan

URALA Indonesia, Digital PR Agency di Indonesia, berkomitmen untuk selalu menghadirkan lingkungan kerja yang baik,…

9 jam ago

This website uses cookies.