Categories: BATAM

Ketua FSPMI: bright PLN Batam tak Akan Lakukan Pemadaman Listrik, Kecuali…

BATAM– Ketua Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) Kota Batam Alfi Tony mengatakan, pihak bright PLN Batam tidak akan melakukan pemadaman listrik lagi kecuali kehendak Tuhan.

Hal tersebut diungkapkan Alfi dari atas mobil komando saat melakukan aksi unjuk rasa di depan kantor Walikota Batam pada Senin (12/8/2019).

“Jadi hasil audiensi kemarin, Bright PLN Batam berjanji tidak ada lagi pemadaman bergilir kecuali memang Tuhan yang menghendaki, seperti adanya kerusakan atau yang lainnya,” kata Alfi.

Kedepannya ujar dia, bright PLN Batam juga akan menambahkan cadangan listrik.

Alfi menambahkan, salah satu langkah nyata yang dilakukan oleh bright PLN Batam saat ini yaitu penambahan daya pada pembangkit listrik yang berata di Tanjunguncang dari yang sebelumnya 60MW menjadi 120 MW. Hingga saat ini masih upaya tersebut masih dalam proses pengerjaan.

Selain itu, Alfi mengatakan hasil lain dari pertemuan tersebut di mana saat ini bright PLN Batam sedang melakukan proses pembentukan PLTG di kawasan Kabil. Nantinya dari PLTG tersebut akan menambah 20% cadangan listrik, proses tersebut diperkirakan akan rampung pada September tahun ini.

bright PLN Batam juga akan mengatur mengenai kompensasi yang akan diberikan sesuai dengan Peraturan Gubernur (Pergub) tentang Perusahaan listrik yang ada di Batam.

“Pada Pergub itu sudah ada aturan, jika matinya sehari berapa jam, sebulan berapa kali, itu sudah jelas aturannya. Pihak bright PLN berjanji akan memberikan kompensasi, bahkan sudah menyiapkan sekitar 920 jutaan untuk kompensasi tersebut,” ujar Alfi.

Pihak bright PLN Batam juga menyampaikan permohonan maaf umumnya kepada masyarakat Batam yang terganggu atas pemadaman listrik beberapa waktu lalu. Di tengah adanya upaya peningkatan cadangan, ternyata ada beberapa kerusakan di beberapa panel listrik. Perusahaan listrik satu-satunya di Batam ini berharap semoga kedepannya kejadian seperti itu tidak terulang kembali kedepannya.

Berdasarkan informasi, pemakaian listrik Batam dan Bintan dengan patokan sekitar 450 MW. Saat ini bright PLN Batam sedang berupaya menambah cadangan listrik untuk sampai pada angka 560 MW.

 

 

 

 

 

 

Penulis : Ivan
Editor : Rumbo

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

32 menit ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

2 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

4 jam ago

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

4 jam ago

Ini Dia Pilihan 10 Aplikasi Musik Online Terbaik di 2024

Musik telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari, dan dengan kemajuan teknologi, mendengarkan musik semakin…

5 jam ago

Usai Cuti, Kepala BP Batam Dengarkan Laporan Kinerja dari Wakil Kepala BP Batam

BATAM - Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi menerima sekaligus mendengarkan paparan Laporan…

5 jam ago

This website uses cookies.