Categories: Otomotif

Ketua IMI Kepri: Mari Salurkan Bakat Melalui Balapan Resmi

BATAM-Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Provinsi Kepulauan Riau Usep RS ajak para pemuda untuk menyalurkan bakatnya melalui balapan resmi. Hal tersebut disampaikan Usep saat memberikan sambutannya sebelum dimulainya race kedua Sumatera Cup Prix (SCP) 2019 seri tiga di Sirkuit Temenggung Abdul Jamal, Batam, Minggu (01/9/2019) sore.

“Jangan ada lagi nyawa melayang sia-sia di jalanan karena balap liar. Lebih baik salurkan bakat yang dimiliki melalui balap resmi, dan raih prestasi,” ujar Usep di lokasi.

Usep juga berharap semoga ke depannya Kepri memiliki sirkuit balap yang standar. Sehingga dengan adanya sirkuit tersebut nantinya para pebalap dapat berlatih di sana dan Kepri dapat terus bisa menjadi penyelenggara seperti event SCP 2019 ini.

Usep menambahkan, menghimbau agar pemuda untuk menjauhi narkotika.
Menurutnya, olahraga otomotif ini juga bisa mejadi alternatif untuk menghindari para pemuda dari bahaya narkotika. Lebih baik menjauhi narkotika dan tingkatkan prestasi dalam bidang olahraga.

“Sehingga para pemuda dapat membawa nama daerah mereka masing-masinng, baik dalam even-even olahraga tingkat provinsi maupun tingkat nasional,” pungkasnya.

Dalam kegiatan tersebut turut hadir Kapolresta Barelang, Sekretaris Daerah Kepri, dan juga Kepala Dinas Pariwisata Kepri.

 

 

 

 

 

 

Penulis: Ivan
Editor: Rumbo

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Mendesain Ruang untuk Brainstorming Kelompok yang Efektif: Menciptakan Lingkungan yang Mendorong Kreativitas dan Kolaborasi

Artikel "Designing Spaces for Effective Group Brainstorming" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, membahas…

2 jam ago

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

3 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

This website uses cookies.