Categories: Voice Of America

Klaim Tumpang Tindih Teritorial di Laut China Selatan

VOA – Dalam langkah saling balas dalam perselisihan yang berkembang atas kedaulatan di Laut China Selatan, China telah menyiapkan tiga “suar navigasi” di wilayah maritim untuk mengimbangi lima pelampung navigasi yang ditempatkan oleh Filipina.

Langkah itu dilakukan ketika Presiden Filipina Ferdinand Marcos Jr. mengupayakan hubungan yang lebih hangat dengan Amerika Serikat, termasuk memberi AS akses ke lebih banyak pangkalan militer dalam menghadapi tindakan China yang semakin agresif di wilayah tersebut.

Kementerian Transportasi China mengumumkan pada 24 Mei: “Untuk memastikan keselamatan navigasi dan operasi kapal, Pusat Keamanan Navigasi Laut China Selatan dari Kementerian Perhubungan memasang tiga suar navigasi di perairan dekat Irving Reef, Whitsun Reef dan Gaven Reef di Kepulauan Nansha (Spratly).”

Pengumuman itu disampaikan setelah Penjaga Pantai Filipina mengatakan telah menyiapkan lima pelampung berbendera nasional dari 10 hingga 12 Mei di daerah-daerah dalam zona ekonomi eksklusif (ZEE) sepanjang 322 kilometer.

Ketiga terumbu karang itu berada di perairan yang oleh Manila dikatakan berada di dalam ZEE-nya, di mana menurut hukum internasional Manila menikmati hak berdaulat atas eksploitasi dan eksplorasi ekonomi. Ratusan kapal Milisi Maritim China berlabuh di Whitsun Reef pada tahun 2021.

Beijing telah mengklaim setiap pulau, pulau karang dan wilayah laut dangkal di Laut China Selatan, sementara Brunei, Malaysia, Filipina, Taiwan, dan Vietnam juga mengklaim pulau-pulau tertentu di laut tersebut sebagai bagian dari wilayah mereka.

Menurut laporan media China, nelayan China mengumpulkan semua pelampung yang dipasang oleh Filipina dengan pengawalan dan perlindungan kapal penjaga pantai China.

VOA Seksi Bahasa Mandarin mengirimkan email kepada Penjaga Pantai Filipina dan Kementerian Transportasi China untuk meminta tanggapan atas perkembangan terkini dalam sengketa maritim China-Filipina, tetapi sampai berita ini diturunkan belum ada tanggapan./VOA

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

10 Alasan Mengapa Harus Berbelanja Online Sepeda & Aksesoris di Rodalink

Berbelanja sepeda dan aksesoris secara online semakin menjadi pilihan utama bagi banyak orang. Namun, memilih…

9 menit ago

Peran Teknologi AV dalam Manajemen Krisis dan Kolaborasi: Meningkatkan Strategi Komunikasi dan Respons

Artikel "The Role of AV Technology in Crisis Management and Collaboration" oleh Melvin Halpito, Managing…

53 menit ago

Indonesia International Cat Conference & Exhibition (IICCE) 2025

Dibawah kepemimpinan Danny R. Sultoni sebagai Direktur Penyelenggara dan Dr. M. Munawaroh, MM selaku Ketua…

1 jam ago

Mendesain Ruang untuk Brainstorming Kelompok yang Efektif: Menciptakan Lingkungan yang Mendorong Kreativitas dan Kolaborasi

Artikel "Designing Spaces for Effective Group Brainstorming" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, membahas…

6 jam ago

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

2 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

3 hari ago

This website uses cookies.