Categories: PERISTIWA

Korban Penggusuran Pasar Induk Jodoh Demo Wali Kota Batam

BATAM – Ratusan pedagang korban penggusuran pasar Induk Jodoh menggelar aksi  di halaman kantor Wali Kota Batam, Kamis (7/11/2019) siang. Mereka menuntut kejelasan nasib pedagang pasca penggusuran lapak jualan di pasar tersebut.

Ratusan pedagang yang berjubal di teras Balaikota tersebut meminta Wali Kota Batam, Muhammad Rudi segera memberikan kepastian tempat jualan bagi para berdagang.

Agung Wijaya koordinator aksi tersebut mengatakan bahwa pada saat proses revitalisasi lahan pasar, para pedagang sama sekali tidak dilibatkan oleh pemerintah.

“Dalam proses revitalisasi itu sama sekali pedagang tidak dilibatkan,” kata Agung.

Menurutnya para pedagang juga tidak mendapat surat pemberitahuan tentang rencana relokasi lahan Pasar Induk Jodoh tersebut.

“Kemarin tanpa ada surat pemberitahuan, mereka main gusur saja,” ungkap dia.

Adahal menurutnya, dua bulan sebelum penggusuran dilakukan, para pedagang sudah mengirin surat permohonan audiensi dengan dinas terkait.

“para pedagang telah mengirimkan surat untuk audiensi terhadap dinas terkait agar proses revitalisasi ini bisa dibicarakan dengan para pedagang,” ujarnya.

Agung melanjutkan bahwa pedagang hanya meminta dua hal kepada Pemerintah Kota Batam terkait relokasi lahan pasar.

Pertama yaitu kejelasan sampai kapan proses revitalisasi itu berlangsung. Dan kedua di mana mereka akan direlokasi.

“Seharusnya Pemerintah Kota Batam menghormati sikap pedagang sehingga kemaren tidak ada penggusuran paksa itu,” tandas pria berambut panjang itu.

Senagaimana diketahui sebelumnya bahwa pemerintah Kota Batam telah melakukan relokasi lahan Pasar Induk Jodoh beberapa waktu lalu.

Para pedagang yang merasa tidak mendapat pemberitahuan adanya agenda tersebut sempat menolak di relokasi.

Sayangnya penggusuran lapak pedagang tetap berlanjut dan nasib dagangan mereka belum jelas hingga kini.

 

 

 

Penulis: Shafix
Editor: Abidin

Sholihul Abidin - SWARAKEPRI

Recent Posts

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

10 menit ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

7 jam ago

Uji Kompetensi Bahasa Inggris, 32 Tim Peserta Ikuti Yos Sudarso Debating Championship 2024

BATAM - Yos Sudarso Debating Championship 2024 mulai digelar hari ini, Sabtu (21/09/2024). Kepala Sekolah…

7 jam ago

Gugatan HNSI Batam terhadap Kapal MT Arman 114 Diputus N.O

BATAM – Majelis Hakim Pengadilan Negeri Batam menjatuhkan putusan Niet Ontvankelijke Verklraad(N.O) atas gugatan Perbuatan…

7 jam ago

Inovasi Pengembangan Infrastruktur, BP Batam Dianugerahi Awarding tvOne

BATAM - Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) mendapatkan Penghargaan Inovasi Pengembangan Infrastruktur dalam Malam Penganugerahan…

8 jam ago

BRI-MI Raih Penghargaan sebagai The Most Popular Brand of the Year 2024

BRI Manajemen Investasi (BRI-MI) kembali menorehkan prestasi. Kali ini, BRI-MI diganjar penghargaan yang diberikan oleh…

10 jam ago

This website uses cookies.