Categories: POLITIK

Lagi, Rapat Paripurna DPRD Batam Ditunda

BATAM – Rapat Paripurna ke-4 DPRD Kota Batam dengan agenda penyampaian laporan reses masa persidangan II Tahun 2016 dan Penjelasan Wali Kota tentang Ranperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2015 kembali di tunda, karena anggota Dewan tidak lengkap.

 

Rapat Paripurna yang dipimpin Wakil Ketua III DPRD Kota Batam Tengku Hamzah Husein dan di hadiri Wakil Wali Kota Amsakar Achmad sempat diskors selama 15 menit karena anggota dewan yang hadir secara fisik masih berjumlah 23 orang dari sebanyak 26 orang yang mengisi absen.

 

Muhammad Yunus Muda dari Fraksi Golkar melakukan interupsi dan menolak untuk melanjutkan sidang paripurna karena angota Dewan yang hadir secara fisik tidak sesuai yang ada di absen.

 

“Interupsi yang mulia, sepertinya rapat ini tidak bisa dilanjutkan,” ujar Yunus.

 

Setelah mendapat interupsi dari beberapa anggota Dewan, pimpinan sidang kemudian menunda paripurna dan dilanjutkan kembali di Badan Musyawarah(Banmus).

 

Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad mengatakan sidang paripurna tidak mungkin dilanjutkan karena anggota Dewan yang hadir hanya 23 orang.

 

“Seharusnya kehadiran Dewan untuk paripurna itu paling tidak 50 persen plus 1. Cuma yang hadir secara fisik tadi, hanya 23 orang, tidak mungkinlah rapat di lanjutkan,” ujarnya.

 

Seperti diketahui rapat paripurna dengan agenda yang sama, sebelumnya telah ditunda sebanyak 3 kali.

 

(RED/RON)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

4 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

6 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

13 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

15 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

1 hari ago

Ruas Batang–Semarang Dorong Pengembangan Kawasan Industri di Jawa Tengah

Semarang (14/01) – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menegaskan bahwa Jalan Tol Batang–Semarang merupakan salah…

2 hari ago

This website uses cookies.