Categories: BOLA

Lawan Tim Juru Kunci, Dortmund Malah Hampir Dipecundangi

SWARAKEPRI.COM – Borussia Dortmund hampir dipecundangi tim juru kunci SC Paderborn di kandang sendiri sebelum memaksakan hasil imbang 3-3 dalam laga pekan ke-12 Bundesliga di Stadion Signal Iduna Park, Sabtu (23/11/2019) dini hari tadi.

Dortmund bahkan sempat tertinggal 0-3 lebih dulu pada babak pertama akibat dwigol Streli Mamba yang disusul sepakan Gerrit Holtmann, demikian catatan laman resmi Bundesliga.

Beruntung pada babak kedua Jadon Sancho, Axel Witsel dan sang kapten Marco Reus mencetak gol demi mengamankan satu poin dan menyelamatkan wajah mereka di hadapan pendukungnya sendiri.

Tambahan satu poin untuk sementara mengangkat tim besutan Lucien Favre ke posisi kelima klasemen dengan koleksi 20 poin, namun tempat mereka terancam digusur dan melorot ke urutan kedelapan tergantung hasil laga-laga pekan ke-12 yang lain.

Sebaliknya Paderborn (5) yang baru sekali menang sejak promosi ke Liga Jerman tetap tak beranjak dari dasar klasemen.

Pertandingan baru berjalan lima menit ketika lini pertahanan Dortmund gagal membendung serangan balik yang dilancarkan Paderborn dan diakhiri tembakan kaki kiri Mamba yang menaklukkan kiper Roman Buerki.

Dortmund berusaha membalas namun percobaan mereka tak sekali pun menemui sasaran, malahan pada menit ke-37 Mamba kembali sukses menyarangkan bola ke gawang tuan rumah.

Sebuah umpan terobosan yang datang dari Ben Zolinski diterima dengan baik oleh Mamba dan kali ini ia menggunakan kaki kanannya untuk menjebol gawang Dortmund dan menggandakan keunggulan Paderborn.

Keadaan kian memburuk untuk Dortmund dua menit jelang turun minum saat lagi-lagi mereka tak mampu mengantisipasi serangan balik yang dipungkasi dengan tembakan kaki kiri Holtmann dari sudut sempit.

Ketertinggalan tiga gol membuat Favre mengambil keputusan penting melakukan pergantian ganda pada saat mengawali babak kedua, yakni Thorgan Hazard untuk Mahmoud Dahoud dan Achraf Hakimi menggantikan Nico Schulz.

Langkah itu terbukti mujarab sejak dua menit babak kedua berjalan Hakimi mengirimkan umpan yang disambut dengan tembakan kaki kanan Sancho untuk memperkecil ketertinggalan Dortmund.

Dortmund terus berjibaku mengejar ketertinggalan mereka namun peluang demi peluang terus melenceng atau dimentahkan barisan pertahanan Paderborn.

Baru pada menit ke-84 Dortmund berhasil mencetak gol lagi lewat tandukan Witsel yang menyambut umpan sundulan Mats Hummels dalam situasi bola mati.

Dengan waktu yang kian sempit, Dortmund tetap berusaha menggempur pertahanan tamunya hingga akhirnya pada menit kedua injury time Sancho mengirimkan umpan silang yang ditanduk Reus demi memaksakan skor pertandingan berakhir imbang 3-3.

 

(Red)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BRI Branch Office Gunung Sahari Jakarta Jalin Kerja Sama Strategis dengan PT HIT International

Sebagai bentuk komitmen dalam memperkuat hubungan kemitraan dengan dunia usaha dan memperluas layanan keuangan bagi…

3 jam ago

KIK EBA Syariah BRI-MI JLB1 Jadi Tonggak Baru Investasi Syariah di Pasar Modal

JAKARTA - Perdana di Indonesia, produk Kontrak Investasi Kolektif Efek Beragun Aset Syariah (KIK EBA…

3 jam ago

BRI Region 6/Jakarta 1 Dukung Program Pemerintah Melalui Partisipasi dalam ASN Expo 2025

Jakarta, 13–14 November 2025 – BRI Region 6/Jakarta 1 turut berpartisipasi dalam gelaran ASN Expo…

5 jam ago

Mendorong UMKM Rental Motor Go Digital bersama YourBestie

Rental motor kini menjadi salah satu sektor transportasi yang tidak kalah penting dibandingkan rental mobil…

6 jam ago

ALFI CONVEX 2025 Resmi Dibuka, akan Dorong Transformasi Logistik Menuju Indonesia Emas 2045

Gelaran ALFI CONVEX 2025 pertama resmi dibuka dan berhasil menarik lebih dari 2000 pengunjung di…

7 jam ago

Program Desa Emas Dorong Pertumbuhan Ekononomi Desa Mandiri Melalui Kegiatan Golden Pitch – Demoday 2025

Jakarta, 8 November 2025 – Yayasan Inovasi Teknologi Indonesia (INOTEK), berkolaborasi dengan Yayasan Indonesia Setara,…

9 jam ago

This website uses cookies.