Categories: PERISTIWA

Lima Hutan di Batam Terbakar dalam Sehari

BATAM – Si jago merah kembali melalap hutan di beberapa daerah di Kota Batam. Sedikitnya dalam satu hari ada lima titik kebakaran hutan dan lahan (karhutla) yang terjadi di Kota ini.

Puncak musim panas dari kemarau panjang tahun ini disinyalir menjadi penyebab mudahnya tanaman dan pohon terbakar.

Seorang petugas pemadam kebakaran (damkar) kota ini, Jabri ditemui swarakepri.com usai memadamkan api di hutan Panaran jalan Trans Barelang, Batu Aji.

Dari informasi yang masuk ke petugas damkar, kata Jabri, lima titik kebakaran hutan di Kota Batam itu diantaranya terdapat di daerah Nongsa, Mega Legenda, dan beberapa hutan di Jalan Trans Barelang.

Kebakaran yang terjadi di hutan Panaran sendiri merupakan kebakaran titik ketiga yang berhasil di padamkan oleh petugas damkar dari unit Barelang pada Sabtu (21/9/2019) sore.

Jabri menceritakan, ia dan timnya semula hendak berangkat ke Polsek Galang untuk melakukan koordinasi penanganan karhutla.

Namun sebelum sampai di Polsek, ada laporan warga bahwa telah terjadi kebakaran di hutan Panaran.

Ia dan tim damkar lantas bergegas menuju titik api yang membakar hutan Panaran. “Api sudah cukup besar saat petugas sampai di lokasi,” kata Jabri.

Mereka kemudian memulai pemadaman dari titik api yang berada di puncak bukit. “Kita mulai dari titik api yang berada di atas bukit,” terangnya.

Menurutnya, pemadaman di puncak bukit tersebut dilakukan guna mencegah api menjalar ke titik-titik yang rawan terbakar lainnya.

“Kalau misalkan tidak kita putuskan kemungkinan besar api akan menjalar ke titik yang rawan dan sulit untuk di padamkam,” jelas dia.

Meski petugas agak kesulitan menjangkau titik api di puncak bukit, namun dengan susah payah ahirnya mereka berhasil padamkan kobaran api. Dan kebakaran pun tak sampai menyebar lebih luas.

Ia menambahkan, karhutla yang terjadi di Nongsa dan Mega Legenda juga telah berhasil dipadamkan oleh petugas damkar dari unit Sungai Panas.

Usai memadamkan api di hutan Panaran, Jabri mengharap hujan segera turun agar kebakaran tak lagi melanda hutan dan lahan di Kota Batam.

“Semoga Kota Batam segera turun hujan supaya tidak terjadi lagi kebakaran hutan yang makin besar,” harap Jabri.

 

 

Penulis: Jacob

Editor: Abidin

Sholihul Abidin - SWARAKEPRI

Recent Posts

Webinar AI for Business oleh Telkom Indonesia Jadi Momentum Percepat Transformasi Digital di Kawasan Indonesia Timur

Indigo Buka Akses Pengetahuan Baru tentang Pemanfaatan AI untuk Ciptakan Peluang di Era Digital. Di…

1 hari ago

Dari Rumah ke Rumah, Wabup Lingga Rangkul Tokoh Masyarakat di Momen Syawal

LINGGA  – Hangatnya suasana Syawal jadi momen spesial bagi Wakil Bupati Lingga, Novrizal. Alih-alih hanya…

3 hari ago

Logo IWO Resmi Terdaftar di Ditjen KI Kementerian Hukum

JAKARTA - Pengurus Pusat Ikatan Wartawan Online (PP IWO) pada perayaan Idulfitri 1446 Hijriah memberitahukan…

1 minggu ago

Sidang Gugatan PTPN IV, Ahli Sebut Klaim Rp140 Miliar Terhadap Masyarakat Tidak Berdasar

RIAU - Sidang gugatan dan klaim PTPN IV regional III sebesar Rp140 Miliar terhadap Koperasi…

1 minggu ago

Di Balik Yayasan Jumat Pagi, Ada Sosok Ir. Novrizal dan Relawan yang Tak Pernah Lelah

LINGGA – Dari langkah kecil yang dilakukan dengan tulus, sebuah gerakan sosial bernama Jumat Pagi…

1 minggu ago

Umumkan Idul Fitri 31 Maret 2025, Ketua MUI Siak Hulu Juga Sampaikan Hal Penting ini

RIAU - Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Siak Hulu H. Azmi Tamin Aminullah resmi…

1 minggu ago

This website uses cookies.