Categories: KESEHATAN

Makanan Kesehatan Unggulan Korea, Asal Mula “K-Food”

SEOUL – Menurut Korea Agro-Fisheries & Food Trade Corp. (aT), ekspor komoditas pertanian dan perikanan Korea mencapai $11,36 miliar tahun lalu, atau menembus $10 miliar untuk pertama kalinya dalam sejarah.

Merek ginseng merah No.1 di Korea adalah “CheongKwanJang”. Merek yang dikembangkan oleh KGC (Korea Ginseng Corporation) ini memiliki sejarah selama 123 tahun, dan menguasai sekitar 70% pangsa pasar ginseng merah di Korea.

Demi memproduksi ginseng merah terbaik, “CheongKwanJang” melakukan 430 tes keamanan produk selama delapan tahun sebelum mengirim produk, termasuk perawatan tanah selama dua tahun dan pembudidayaan selama enam tahun. Maka, ginseng merah premium pun tersedia secara aman bagi pelanggan.

Pasar makanan tradisional telah mengalami pertumbuhan yang luar biasa. Ekspor produk ginseng, seperti ginseng merah, bahkan mencapai nilai tertinggi dalam sejarah, yakni $267,2 juta, naik 16,3% dari tahun sebelumnya.

Lebih lagi, popularitas K-culture, termasuk K-pop yang dipimpin <BTS>, film yang mendapat pengakuan dunia <Parasite>, serta drama Korea yang digemari di seluruh dunia lewat platform OTT, turut meningkatkan minat terhadap kuliner Korea dan budaya makanannya. Tren ini dinilai berperan besar dalam popularitas K-food.

Dari sisi sejarah, K-food pertama yang digemari berbagai orang di seluruh dunia adalah “ginseng Korea”. Selama ribuan tahun, ginseng Korea menjadi hadiah spesial dari langit yang menjaga kesehatan orang Korea.

Berkat kualitas dan khasiatnya, ginseng Korea diekspor ke lebih dari 40 negara di seluruh dunia, termasuk Tiongkok, Amerika Serikat, dan Jepang, serta disukai oleh berbagai orang di seluruh dunia.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

1 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

2 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

7 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

8 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

9 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

15 jam ago

This website uses cookies.