Categories: TEKNOLOGI

MAXHUB Lansir Kamera Pintar UC P25 PTZ dengan Tayangan Rapat yang Sangat Jernih

SINGAPURA – Kolaborasi hybrid telah menjadi “kebiasaan baru”, dan peserta rapat jarak jauh masa kini ingin meniru lingkungan di dunia nyata dalam setiap aspek. Berkat kamera 4K UHD fenomenal yang terdapat pada UC P25 PTZ, pengalaman rapat virtual kini semakin terasa nyata.

Kualitas gambar yang ideal dalam segala kondisi

Kualitas teknologi mutakhir dan kemudahan penggunaan terwujud berkat kamera UC P25 PTZ yang dibekali dengan resolusi 4K 8MP. Kamera ini memiliki teknologi low-lux dan algoritma pintar yang mempertahankan warna serta detail secara akurat.

Terlebih lagi, kamera ini mampu mengatasi pantulan cahaya dan bayangan yang mengganggu agar keseimbangan gambar menjadi ideal dalam seluruh kondisi pencahayaan.

Berkat optical zoom 12x dan digital zoom 16x, hasil gambar ruangan, gerakan, maupun ekspresi wajah ditampilkan secara detail dan jernih tanpa ada yang terlewat sama sekali.

Sistem PTZ adaptif memberikan mekanisme kontrol yang sangat senyap sehingga kegiatan rapat terkendali dengan baik dan bebas dari berbagai gangguan.

Alat kendali jarak jauh yang mutakhir

UC P25 PTZ dibekali dengan alat kendali jarak jauh yang mudah untuk dioperasikan sehingga pengguna UC P25 PTZ dapat menyempurnakan fokus kamera hanya dalam hitungan detik.

Ada nya fitur plug-and-play memberikan kemudahan bagi UC P25 PTZ untuk diintergrasikan dengan seluruh platform unified communications (UC) yang ada.

Dengan kemudahan penggunaan nya, UC P25 PTZ mampu dioperasikan oleh pengguna dengan cepat dan tepat. Tidak hanya itu saja, ada nya berbagai opsi penempatan kamera (On Table, Tripod, Wall, Ceilling) memberikan keleluasan bagi pengguna untuk menempatkan UC P25 sesuai dengan kondisi ruangan yang ada.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Cara Merawat Kompor Tanam Gas: Tips Agar Awet, Aman, dan Tetap Elegan

Inilah beberapa cara merawat kompor tanam gas agar awet, aman, dan tetap elegan. Dengan rutin…

9 menit ago

BRI KCP Kalisari dan Kecamatan Pasar Rebo Dorong UMKM Naik Kelas Lewat Pemanfaatan AI

Jakarta Timur – Sebagai bentuk komitmen dalam mendukung pemberdayaan dan pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan…

2 jam ago

Tanam 16.000 Bibit Mangrove, PT Pelindo Solusi Logistik Perkuat Ekosistem Blue Carbon untuk Mitigasi Perubahan Iklim

PT Pelindo Solusi Logistik (“SPSL”) sebagai subholding BUMN Kepelabuhanan Pelindo mempertegas komitmennya mendukung upaya global…

2 jam ago

WSBP Perkuat Governance, Risk Management, & Compliance untuk Capai Kinerja Berkelanjutan

PT Waskita Beton Precast Tbk (kode saham: WSBP) percaya bahwa penguatan penerapan Tata Kelola, Manajemen…

2 jam ago

Mengapa Biaya Pernikahan Sering Melewati Anggaran dan Bagaimana Mengatasinya

Pernikahan sering kali dianggap sebagai momen paling berharga dalam hidup seseorang. Ia bukan hanya tentang…

2 jam ago

BTC Berpeluang 50% Tembus US$140K Bulan Ini, Model Historis Beri Clue

Bitcoin (BTC) kembali menjadi sorotan utama di pasar aset digital setelah seorang ekonom, Timothy Peterson, merilis…

12 jam ago

This website uses cookies.