Categories: OLAHRAGA

Menang Tipis atas Bilbao, Madrid Perlebar Jarak dengan Barca

BILBAO – Real Madrid memimpin lima poin di puncak klasemen Liga Spanyol usai mengalahkan Athletic Bilbao dengan skor 2-1 pada lanjutan pertandingan pekan ke-28 di Stadion San Mames, Sabtu.

Real Madrid mengumpulkan 65 poin, selisih lima angka dari Barcelona di peringkat kedua. Athletic Bilbao tertahan di posisi tujuh dengan perolehan 44 poin.

Gelandang bertahan asal Brasil, Casemiro, menjadi pahlawan kemenangan Real Madrid lewat golnya yang diciptakan pada menit ke-68 berkat assist Cristiano Ronaldo.

Pasukan Zinedine Zidane sempat unggul 1-0 di babak pertama berkat gol yang diciptakan Karim Benzema setelah menerima umpan Cristiano Ronaldo yang lolos dari jebakan offside pada menit 25.

Namun penyerang senior Athletic Bilbao, Aritz Aduriz, menyamakan skor menjadi 1-1 saat pertandingan memasuki menit ke-65 karena umpan akurat Raul Garcia.

Kekalahan ini mematahkan rekor tidak terkalahkan yang dipegang Athletic Bilbao saat berlaga di San Mames salam tujuh bulan terakhir, demikian Skysports.

Berikut susunan pemain:

Athletic Bilbao: Kepa; Lekue, Yeray, Laporte, Balenziaga; Iturraspe, Benat; De Marcos, Raul Garcia, Williams; Aduriz
Cadangan: Iraizoz, Boveda, Elustondo, Muniain, Susaeta, Mikel Rico, Saborit

Real Madrid: Keylor; Carvajal, Nacho, Ramos, Marcelo; Modric, Casemiro, Kroos; Bale, Benzema, Ronaldo
Cadangan: James, Casilla, Kovacic, Lucas, Morata, Isco, Danilo
Editor : Roni Rumahorbo

Sumber : ANTARA

Roni Rumahorbo

Recent Posts

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

2 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

2 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

2 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

3 hari ago

This website uses cookies.