Categories: KESEHATAN

Mewabah di China, WHO Sebut Virus Korona Bisa Menular antar Manusia

CHINA-Wabah Pneumonia Wuhan yang disebabkan virus korona baru belum juga dapat ditangani. Kasus demi kasus semakin bermunculan dan kini diketahui bahwa penyakit ini menular antar-manusia.

WHO menyatakan bahwa virus korona yang menyebabkan Pneumonia Wuhan bisa menyebar dari manusia ke manusia. Sejauh ini, sumber virus korona diduga berasal dari hewan laut yang ada di Pasar Huanan, Wuhan, yang menjadi lokasi pertama virus ini terdeteksi.

Sampai sekarang, orang yang terinfeksi pneumonia Wuhan sudah mencapai 200 orang, padahal di awal kasus hanya ada 59 orang saja. Penyakit yang diduga berasal dari virus korona ini sudah ditemukan di ibukota China dan negara Asia lainnya, sebut saja Singapura, Jepang, dan Thailand.

Terkait dengan jumlah kematian akibat virus korona, data NBC News mencatat bahwa sampai sekarang sudah ada tiga orang yang meninggal dunia. Pihak berwenang di Wuhan, China, mengatakan 136 kasus baru telah dikonfirmasi terjadi di China tengah.

Sampai Senin (20/1/2020), ada 198 pasien yang terinfeksi di Wuhan. Sedangkan, jika ditotal dengan jumlah orang yang terinfeksi di negara lain, jumlahnya dipastikan lebih dari 200 orang.

Lebih lanjut, para ahli menyatakan bahwa lonjakan kasus baru ini sebagian besar disebabkan oleh lebih banyak pengujian yang dilakukan, bukan karena penyebaran virus yang cepat. Wabah ini menjadi ‘besar’ karena bertepatan dengan salah satu momen paling ramai di China, Tahun Baru Imlek.

Di China sendiri, virus Pneumonia Wuhan sudah menginfeksi ke luar batas Wuhan dengan data; lima orang di Beijing, satu di Shanghai, dan 14 orang lainnya di Guangdong. Thailand dan Jepang pun menyatakan bahwa ada tiga kasus warga negaranya terinfeksi Pneumonia Wuhan, yang mana mereka terserang setelah berkunjung ke China.

Sementara itu, Korea Selatan melaporkan kasus pertamanya. Namun, bukan warga asli Korea yang terinfeksi, melainkan warga negara China, beralamat di Wuhan, yang dinyatakan positif menderita penyakit misterius ini. Ia terdeteksi di bandara di Seoul.

Menyikapi kasus ini, Presiden China Xi Jinping menyatakan bahwa penting untuk mengambil sikap untuk memerangi virus korona penyebab Pneumonia Wuhan.

“Komite partai, pemerintah, dan departemen terkait di semua tingkatan harus mengutamakan kehidupan dan kesehatan masyarakat,” kata Presiden China melalui berita lokal.

 

 

 

 

 

Sumber: Okezone

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Bittime dan Yuga Management Bentuk Kolaborasi Digital, Genjot Literasi Aset Kripto Bagi Generasi Muda

Jakarta, 23 November 2024 – Targetkan literasi aset kripto dan pertumbuhan komunitas yang signifikan, Bittime, platform crypto…

40 menit ago

Lintasarta Hadirkan AI Merdeka untuk Bangun Masa Depan Digital Indonesia melalui Akselerasi Adopsi Teknologi AI

Jakarta, 23 November 2024 – Lintasarta secara resmi meluncurkan inisiatif AI Merdeka. Gerakan ini memperkuat…

2 jam ago

Riset Terbaru: Bisnis B2B di Indonesia Belum Optimalkan Social Media

Banyak praktisi marketing yang bimbang mengenai strategi yang tepat untuk jenis bisnis B2B (business-to-business) di…

2 jam ago

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

8 jam ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

9 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

11 jam ago

This website uses cookies.