Categories: BISNIS

Minim Fasilitas, Toilet Bandara Hang Nadim Batam Jorok

BATAM – Fasilitas umum yang disediakan bagi calon penumpang di Bandara Internasional Hang Nadim Batam masih minim dan terlihat memprihatinkan.

 

Pantauan dilapangan, fasilitas Mushola yang berada di pintu kedatangan hanya berukuran 3×3 meter, sehingga mengakibatkan calon penumpang terpaksa antri menunggu giliran. Fasilitas toilet umum yang sempit juga terlihat jorok dan mengeluarkan tidak sedap.

 

“Bandara Hang Nadim sudah ketinggalan jauh dari bandara lainnya,” kata Mardianto salah seorang penumpang, Selasa (10/5/2016).

 

Dia mengeluhkan sempitnya Mushola yang ada, sehingga harus mengantri untuk menjalankan sholat.

 

“Lihatlah, mau melaksanakan sholat harus antri, sementara pesawat sudah mau take of,” ujarnya.

 

Hal senada dikatakan Jhony, salah seorang penumpang tujuan Jakarta. Dia mengaku selama 4 tahun bolak-balik ke Batam, belum ada perbaikan toilet dan fasilitas umum lainnya.

 

“Fasilitas Bandara sampai saat ini belum ada perubahan signifikan, justru sangat ketinggalan dari bandara lainnya,” bebernya.

 

Ironisnya kata dia, saat antri checking tiket juga tidak ada kursi, sehingga harus berdiri dan antri berdesakan bersama calon penumpang lainnya.

 

Saat berita ini diunggah, pengelola Bandara Hang Nadim Batam belum bisa dikonfirmasi soal minimnya fasilitas umum yang ada.

 

(red/di)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Bambang Djaja Memperkenalkan Trafo Kering sebagai Solusi Efisien untuk Kebutuhan Listrik

PT Bambang Djaja, pabrik trafo terkemuka di Indonesia, dengan bangga memperkenalkan trafo kering sebagai solusi…

6 jam ago

Simbol Keberkahan dan Tradisi Ribuan Lampion Hiasi Dabo Singkep Sambut Imlek 2025

LINGGA – Menyambut Tahun Baru Imlek 2025 yang jatuh pada 29 Januari mendatang, suasana malam…

19 jam ago

Andrea Wiwandhana Sampaikan Belasungkawa untuk Korban Kebakaran di Glodok dan Los Angeles

Pendiri CLAV Digital, Andrea Wiwandhana, menyampaikan belasungkawa yang mendalam kepada para korban kebakaran yang baru-baru ini…

1 hari ago

Babak Baru Swarga Suites Bali Berawa Memulai Tahun 2025 dengan Proyek Perluasan

Swarga Suites Bali Besrawa resmi memulai tahap awal proyek perluasannya melalui upacara groundbreaking yang menjadi…

1 hari ago

Pelantikan Trump Bisa Jadi Pendorong Harga Bitcoin ke Titik Tertinggi Baru

Jakarta, 16 Januari 2025 - Bitcoin kembali menarik perhatian dunia setelah berhasil menembus angka psikologis…

1 hari ago

Casa Domaine Siapkan 2 Show Unit Baru – Full Furnished Premium Luxury dan 40 Unit Full Furnished, Siap untuk Disewakan Pada Awal Tahun 2025

Casa Domaine akan menghadirkan 2 Show Unit Premium Luxury pada awal Tahun 2025 ini. Kedua…

1 hari ago

This website uses cookies.