Categories: KRIMINALSwaraKepri TV

Modus Jambret, Pasutri di Batam Gelapkan Uang Perusahaan Rp105 Juta

BATAM – Pasangan suami istri (pasutri) berinisial EA (35) dan ES (25) di Batam diringkus Polisi karena diduga bersekongkol menggelapkan uang perusahaan DP sebesar Rp 105 juta.

Modusnya, EA(suami) berpura-pura menjambret ES(istri) yang bekerja di perusahaan tersebut saat akan menyetorkan uang perusahaan. Uang itu, diperuntukkan untuk gaji karyawan.

Aksi jambret itu dilakukan EA pada Selasa (31/8/2021) di depan Bank UOB Kecamatan Batuampar. Tidak membutuhkan waktu lama, kedua pelaku berhasil diringkus dalam kurun waktu 24 jam, atau sehari setelah kejadian, Rabu (1/9/2021).

Kapolresta Barelang, Kombes Yos Guntur mengatakan, pengungkapan kasus ini dilakukan oleh gabungan Tim Macan Satreskrim Polresta Barelang dan Opsnal Polsek Batuampar.

“Dua orang pelaku berhasil diamankan. Mereka suami istri yang bersekongkol menggelapkan uang perusahaan tempat istrinya bekerja. Modusnya, suami pura-pura menjambret istrinya,” ungkap Yos, Senin (6/9/2021).

Ia mengatakan, kejadian berawal saat korban (pimpinanan perusahaan tempat ES bekerja) memberikan cek kepada pelaku sebesar Rp105 juta dengan tujuan untuk pembayaran gaji karyawan.

Setelah uang dicairkan di Bank Mandiri dan akan di setorkan ke bank UOB, korban mendapat telepon dari EA yang mengatakan tersebut telah dirampok orang lain, yang ternyata pelakunya adalah suaminya sendiri inisial EA.

Korban langusung membuat laporan polisi, dan langsung ditindaklanjuti dan mengecek CCTv yang berada di sekitar lokasi. Tim juga menemukan kejanggalan dalam rekaman tersebut.

Selanjutnya pada Rabu (1/9/2021) sekitar pukul 16.59 WIB, tim berhasil melakukan penangkapan terhadap EA. Setelah diinterogasi, EA mengakui bahwa EA merupakan Suami dari ES.

“Mereka melakukan perbuatannya bersama dengan istrinya. Selanjutnya para pelaku dibawa ke Polresta Barelang untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut,”ujarnya.

Atas perbuatannya pelaku dijerat Pasal 374 dan atau 372 KUHP dengan ancaman hukuman 5 tahun penjara./EDW

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Sinergi Industri Baja Nasional untuk Kedaulatan Maritim Indonesia

PT Krakatau Steel (Persero) Tbk /Krakatau Steel Group menerima kunjungan kerja Kementerian Kelautan dan Perikanan…

20 menit ago

CSI LRT Jabodebek Capai 4,63 di Semester I 2025, Bukti Makin Dipercaya Masyarakat

LRT Jabodebek mencatatkan capaian positif pada Indeks Kepuasan Pelanggan (Customer Satisfaction Index/CSI) Semester I 2025…

7 jam ago

Rumah Terasa Sempit? Saatnya Memperbesar Ruang untuk Keluarga yang Bertumbuh

Seiring waktu, keluarga kita tidak hanya tumbuh secara emosional, tapi juga secara fisik. Anak yang…

7 jam ago

KAI Sumut Cari Pelaku Pelemparan terhadap KA di Kab. Asahan, Asisten Masinis Alami Luka di Wajah

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional I Sumatera Utara mengecam keras aksi pelemparan terhadap…

7 jam ago

Cara Merawat Kompor Tanam Gas: Tips Agar Awet, Aman, dan Tetap Elegan

Inilah beberapa cara merawat kompor tanam gas agar awet, aman, dan tetap elegan. Dengan rutin…

12 jam ago

BRI KCP Kalisari dan Kecamatan Pasar Rebo Dorong UMKM Naik Kelas Lewat Pemanfaatan AI

Jakarta Timur – Sebagai bentuk komitmen dalam mendukung pemberdayaan dan pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan…

14 jam ago

This website uses cookies.