Categories: Lingga

MTQ ke-7 Tingkat Desa Bakong Singkep Barat Resmi Dibuka

LINGGA-Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-7 tingkat Desa Bakong Kecamatan Singkep Barat Tahun 2020, resmi dibuka pada Selasa (28/1/2020).

Acara ini diikuti oleh 151 Kafilah dari beberapa cabang yang diperlombakan.

Kepala Desa Bakong, Safiuddin saat memberikan sambutan mengatakan, Desa Bakong sudah banyak sekali menghasilkan Qori dan Qoriah yang berprestasi, baik di tingkat Kecamatan, Kabupaten, Provinsi hingga tingkat Nasional.

“Kita sama-sama berharap agar prestasi ini tetap dijaga dan kedepan agar dapat ditingkatkan lagi,” ujarnya.

Di samping itu, Kades yang akan menghabiskan masa jabatannya ini juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Desa Bakong atas partisipasinya selama ini.

“Kepada pihak pemerintah kami berharap kiranya dapat memperhatikan tempat pendidikan Al-Quran yang ada diDesa Bakong agar kedepan lebih Maju lagi,” ucapnya.

Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Singkep Barat, Dolhaji mengapresiasi prestasi yang ditorehkan oleh Qori dan Qoriah dari Desa Bakong sehingga dapat mengharumkan Kecamatan bahkan Kabupaten serta Provinsi Kepulauan Riau.

“Semoga ini terus dipertahankan dan ditingkatkan lagi ke depannya,” kata Dolhaji.

Camat Singkep Barat Febrizal Taufik juga tak ketinggalan memberikan apresiasi. kata dia, prestasi yang telah diukir baik atas nama Kabupaten Lingga tidak terlepas dari keberhasilan yang telah dicapai setiap Santri.

“Teruslah berusaha mengukir prestasi.
Kepada Dewan Hakim dapatlah kiranya mengambil atau memutuskan keputusan dgn baik, saya percaya dewan hakim sangat bijak dlm mengambil keputusan,” ucapnya.

Ia juga menanggapi tempat pendidikan Al-Quran (TPQ) yang ada di Desa Bakong yang disinggung Kades sebelumnya. Ia mengaku akan membicarakan hal tersebut ke Pemerintah Daerah.

“Semoga ke depan dapat lebih baik lagi. Untuk kelancaran dan khidmad nya kegiatan ini saya berpesan agar seluruh pihak pengamana hadir di tengah-tengah masyarakat untuk menciptakan kondisi yang aman dan tertib,” tutupnya.

 

 

 

(rus)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Lintasarta Hadirkan AI Merdeka untuk Bangun Masa Depan Digital Indonesia melalui Akselerasi Adopsi Teknologi AI

Jakarta, 23 November 2024 – Lintasarta secara resmi meluncurkan inisiatif AI Merdeka. Gerakan ini memperkuat…

13 menit ago

Riset Terbaru: Bisnis B2B di Indonesia Belum Optimalkan Social Media

Banyak praktisi marketing yang bimbang mengenai strategi yang tepat untuk jenis bisnis B2B (business-to-business) di…

13 menit ago

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

6 jam ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

7 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

9 jam ago

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

9 jam ago

This website uses cookies.