Categories: BISNIS

Nikmati Keseruan Berburu Sneakers dan Sepatu Kulit di Grand Batam Mall

BATAM-Event Leather & Sneakers Week pertemukan para komunitas pecinta sneakers dan sepatu kulit, event tersebut berlangsung di atrium 1 Grand Batam Mall hingga tanggal 22 September mendatang.

Pada era kekinian, sneaker semakin digandrungi kaum milenial dan pecinta sneaker di Indonesia yang terus tumbuh dan populer.

Penggemar sepatu sneakers di Indonesia saat ini terbilang banyak. Bahkan lewat kegemaran mengoleksi sepatu sneakers, mereka membentuk komunitas-komunitas tempat mereka saling bertemu dan berbagi informasi.

Event Koordinator Grand Batam Mall, Abi Maulana mengatakan event tersebut digelar bertujuan untuk membantu para produsen sneakers dan sepatu kulit lokal Batam agar produksi mereka semakin diketahui dan dipasarkan kepada khalayak ramai.

“Seperti event sneakers week di kota besar lainnya di Indonesia, event ini kami gelar sebagai wadah para produsen leather & sneakers Batam memperkenalkan produksi mereka, sekaligus untuk mempertemukan para pecinta maupun komunitas-komunitas snekaers,” ujar Abi di lokasi, Jumat (13/9/2019).

Abi menambahkan, event ini dapat menjadi moment tepat bagi kalangan muda untuk berburu aneka ragam sepatu kulit dan juga sneakers sesuai keinginan mereka.

“Bagi para sneakerhead Batam bisa langsung datang kesini mengikuti keseruan dan berbelanja sneaker favoritnya, karena para tenant-tenant kami menawarkan banyak diskon dan promo menarik bagi para pengunjung,” lanjutnya.

Pada event tersebut diikuti oleh sepuluh tenant yang ikut berpartisipasi seperti Rowley Store, Vicari, dan Xes.

Tahun depan Grand Batam Mall tidak menutup kemungkinan kembali menggelar event serupa dengan menggandeng para tenant dan komunitas sneakers dari luar Batam seperti dari daerah Jakarta dan Bandung.

 

 

 

 

 

Penulis: Ivan
Editor: Rumbo

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

3 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

7 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

9 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

15 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

17 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

1 hari ago

This website uses cookies.