Categories: Lingga

Nizar Berangkatkan 19 Jemaah Calon Haji Kabupaten Lingga

LINGGA – Bupati Lingga M. Nizar melepas 19 Jemaah Calon Haji (JCH) Kabupaten Lingga, bertempat di mesjid Azzulfa, Kecamatan Singkep, Kabupaten Lingga, Minggu (12/6/2022).

19 JCH tersebut terdiri dari 1 orang dari Kecamatan Lingga, 2 orang dari Lingga Utara, 10 orang dari Singkep, 2 orang dari Selayar, dan 4 orang dari Senayang.

Nizar mengatakan, untuk seluruh Jemaah Calon Haji semoga diberikan perjalanan yang lancar, kemudahan dalam beribadah ketika berada di rumah Allah, dan setelah kembali menjadi Haji yang mabrur.

“Selamat menunaikan ibadah haji, semoga selalu diberikan kesehatan keselamatan oleh Allah SWT, dan pulang ketanah air dengan manjadi haji dan hajah yang mabrur dan mabrurrah,” kata Nizar.

Dijelaskan Nizar, bahwa ibadah haji ini merupakan rukun Islam yang kelima, wajib dilakukan namun wajib bagi yang mampu baik secara mental, materi dan fisik.

“Saya merasa bangga dan bersyukur karena dua tahun lamanya kita menunggu, meski 50 persen namun jamaah kita tetap bisa berangkat,” ujarnya.

“Tentu ini izin dari Allah SWT, ini bukan hanya sebagai tamu allah saja, namun tamu dari suatu negara,” tambahnya.

Nizar berharap kepada para jamaah dapat menjaga sikap maupun perilaku saat berada di tanah suci.

“Pesan saya niatkan hati saat ketanah suci betul-betul beribadah karena allah sehingga menjadi haji yang mabrur dan mabrurah,” pesannya.

Sementara itu, Kakemenag Lingga M. Nasir mengatakan, bahwa para jamaah haji lingga akan diberangkatkan menuju batam untuk di asramakan terlebih dahulu.

“Jadi besok pagi seluruh JCH Lingga akan diberangkatkan menuju embarkasi Batam,” kata Nasir.

Dijelaskan Nasir bahwa, meski dua tahun ditunda keberangkatan haji akibat pandemi Covid-19, namun alhamdulilah tahun 2022 ini dapat kembali dilaksanakan.

“Alhamdulillah malam ini, meski masih transisi antara pandemi ke endemi, namun kita dapat memberangkatkan jemaah haji dapat kita berangkatkan ke tanah suci,” jelasnya./Ruslan

Redaksi

Recent Posts

Pembangunan Proyek Ekosistem Industri Baterai EV Bisa Dukung Transisi Energi

Komite Penghapusan Bensin Bertimbal (KPBB) mengapresiasi langkah Grup MIND ID dalam membangun proyek ekosistem industri…

8 jam ago

Pemesanan Tiket Kereta Api Bisa Dilakukan Lebih Dekat dengan Jadwal Keberangkatan

Palembang, 11 Juli 2025 - PT Kereta Api Indonesia (Persero) mulai tanggal 10 Juli 2025…

13 jam ago

Bangun Benteng Hijau, PT Hino Finance Indonesia Tanam Ribuan Mangrove di Wonorejo, Surabaya

Dalam rangka memperkuat komitmen terhadap keberlanjutan lingkungan, PT Hino Finance Indonesia berkolaborasi dengan LindungiHutan dalam…

17 jam ago

BRI Manajemen Investasi Sabet Dua Penghargaan Best Asset Manager dari Alpha Southeast Asia 2025

PT BRI Manajemen Investasi (BRI-MI) kembali mencatatkan prestasi membanggakan di tingkat regional. Dalam ajang Alpha…

17 jam ago

REA Berdayakan Lebih dari 600 Petani Swadaya di Kalimantan Timur untuk Kepatuhan EUDR dan Sertifikasi RSPO dengan Dukungan Teknis dari KOLTIVA

REA menjalankan program SHINES untuk mendukung lebih dari 600 petani swadaya di Kutai, Kalimantan Timur,…

18 jam ago

ANTAM Raih Apresiasi ICDX Berkat Komitmen Energi Bersih di UBPP Logam Mulia

PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau ANTAM memperoleh apresiasi dari Indonesia Commodity & Derivatives Exchange…

18 jam ago

This website uses cookies.