Categories: Lingga

Nizar Dorong Kenaikan Gaji RT/RW hingga THL, Ini Alasannya

LINGGA – Pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Lingga, Muhammad Nizar-Neko Wesha Pawelloy (Nizar-Neko) mendorong kenaikan gaji untuk para RT/RW, Kepala Dusun, Tenaga Harian Lepas (THL), maupun Pegawai Tidak Tetap (PTT) di Kabupaten Lingga.

Muhammad Nizar mengatakan, dalam program kerja Nizar-Neko disiapkan kerangka kerja “Mewujudkan Kemandirian Desa”. Salah satu langkah itu katanya adalah peningkatan kapasitas aparatur desa, didalamnya termuat mendorong kenaikan gaji RT/RW dan Kepala Dusun.

“Ini penting untuk diberikan apresiasi, karena mereka-mereka ini garda terdepan yang berhadapan langsung dengan warganya. Tak jarang kita dengar, jam 3 subuh terkadang ada warga menggedor pintu RT/RW atau Dusun mohon pertolongan,” kata dia, Jumat (27/11/2020).

Nizar menjelaskan, program prioritas yang lainnya pada visi misi Paslon nomor urut 3 yakni “Mewujudkan Tata Kelola Pemerintahan yang Bersih dan Transparan”. Didalam program tersebut terdapat poin peningkatan kapasitas ASN.

“Untuk ASN pengaturannya sudah ada, sementara untuk PTT dan THL yang merupakan bagian dari penunjang kerja, juga perlu mendapatkan perhatian. Karena itu lah, kami terus mendorong PTT diusulkan menjadi PPPK dan THL didorong kenaikan gaji dari yang sekarang Rp 75.000 per hari,” ujarnya.

Dengan demikian menurutnya, menjadikan penunjang dari ASN yakni PTT dan THL perlu mendapatkan perhatian. Serta guna mewujudkan kemandirian desa dengan memberi dorongan kenaikan gaji RT/RW, Dusun suatu keharusan./Ruslan(r)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Perkuat Sinergi Bisnis, KAI Services dan PT Alihdaya Nusantara Solusi Raya Tandatangani Nota Kesepahaman

Dalam rangka meningkatkan dan mengembangkan pelayanan alih daya yang professional dan memiliki standar operasional yang…

4 jam ago

Lebih dari Sekadar Jual-Beli Alat Tulis, Tokojadi Buka Ruang Promosi Gratis Bagi Pelanggan

Melanjutkan semangat tahun akselerasi yang didasari nilai integritas, Tokojadi kembali meluncurkan inisiatif baru yang berfokus…

15 jam ago

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

17 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

17 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

1 hari ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

1 hari ago

This website uses cookies.