Categories: Tanjung Pinang

Paguyuban Pasundan Tanjungpinang Bagikan Takjil di Empat Lokasi

TANJUNGPINANG – Paguyuban Pasundan Tanjungpinang membagikan takjil di empat tempat secara serentak yakni di Panti asuhan Miftahul Ulum, Panti Asuhan Ummi Al-fitrah, Pintu Gerbang Bintan center dan Simpang Pamedan Kota Tanjungpinang, Minggu(21/5/2020).

Kegiatan yang rutin digelar setiap tahun ini dipimpin langsung Ketua Paguyuban Pasundan Tanjungpinang, Saiful Mukkarom.

Pendistribusian takjil dilaksanakan dibeberapa tempat dengan sasaran seluruh masyarakat Tanjungpinang yang melewati jalan Simpang Pamedan, Bintan Centar dan Panti asuhan.

Saiful Mukkarom mengatakan bahwa tujuan kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian warga Pasundan kepada masyarakat Kota Tanjungpinang yang sedang melaksanakan Ibadah Puasa.

“Jumlah takjil yang disiapkan panitia sebanyak kurang lebih 2000 Kotak yang didistribusikan secara serentak dengan memperhatikan social and physical Distancing.,” jelasnya seperti dalam siaran pers yang diterima Swarakepri, Minggu malam.

Turut hadir kegiatan tersebut, Pembina Paguyuban Pasundan Kota Tanjungpinang berserta pengurus, para Ketua Ranting, ibu-ibu Mojang Paguyuban Pasundan, Viking Bintan Island, Barisan Pemuda-Pemudi Pasundan Kota TPI.

Ditempat terpisah Wakil Ketua Paguyuban Pasundan Kota TPI Mayor Laut (T) Arief Gunawan yang juga menjabat Danlanudal Matak/Anambas sangat mengapresiasi kegiatan Ini.

“Paguyuban Pasundan Peduli dengan situasi kondisi sosial masyarakat kota Tanjungpinang yang saat ini sedang melaksankaan ibadah puasa,” ujarnya.

(Redaksi/r)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

JackOne Band BRI Region 6/Jakarta 1 Raih Juara 3 dalam Band Competition Jakarta Economic Forum 2025

Prestasi membanggakan kembali diraih oleh insan BRIlian. JackOne Band, grup musik yang beranggotakan pekerja dari…

3 jam ago

Touzen Alias Ajun Dituntut 18 Tahun Penjara di Kasus Mini Lab Narkoba

BATAM - Touzen alias Ajun dituntut 18 Tahun penjara dan denda Rp3 Miliar pada kasus…

3 jam ago

BRI Branch Office Gunung Sahari Jakarta Jalin Kerja Sama Strategis dengan PT HIT International

Sebagai bentuk komitmen dalam memperkuat hubungan kemitraan dengan dunia usaha dan memperluas layanan keuangan bagi…

6 jam ago

KIK EBA Syariah BRI-MI JLB1 Jadi Tonggak Baru Investasi Syariah di Pasar Modal

JAKARTA - Perdana di Indonesia, produk Kontrak Investasi Kolektif Efek Beragun Aset Syariah (KIK EBA…

7 jam ago

BRI Region 6/Jakarta 1 Dukung Program Pemerintah Melalui Partisipasi dalam ASN Expo 2025

Jakarta, 13–14 November 2025 – BRI Region 6/Jakarta 1 turut berpartisipasi dalam gelaran ASN Expo…

8 jam ago

Mendorong UMKM Rental Motor Go Digital bersama YourBestie

Rental motor kini menjadi salah satu sektor transportasi yang tidak kalah penting dibandingkan rental mobil…

9 jam ago

This website uses cookies.