Categories: DAERAH

Pangdam I/BB Beri Bingkisan Lebaran kepada Prajurit dan PNS

MEDAN – Pangdam I/BB Mayjen TNI Hassanudin memberikan bingkisan kepada prajurit dan PNS Kodam I/BB dalam rangka menyambut hari raya Idul Fitri 1442 H tahun 2021. Acara di gelar di lapangan apel Makodam I/BB Medan, Senin (10/5/2021).

“Tanpa terasa, kita telah berada di penghujung bulan suci ramadhan, artinya sebentar lagi puasa ramadhan akan segera berakhir, semoga kita menjadi pribadi-pribadi yang Muttaqin dan mari kita sambut hari raya idul fitri 1442 hijriah,”kata Pangdam.

“Meski masih dalam suasana pandemi Covid-19 dan kondisi medan saat ini adalah zona orange, saya berharap seluruh personel Kodam I/Bukit Barisan mempedomani himbauan pemerintah untuk tidak mudik dan tetap melaksanakan protokol kesehatan untuk memutus mata rantai covid-19 serta senantiasa berdoa kepada Allah swt Tuhan yang maha esa agar pandemi ini segera berakhir,”lanjutnya.

Pangdam juga mengapresiasi seluruh prajurit dan PNS yang berada di Makodam I/BB atas tidak adanya laporan yang negatif atau pelanggaran.

“Tetap pertahankan itu, apabila ada permasalahan agar dapat berkoordinasi kepada pimpinan ataupun Komandan satuan untuk penyelesaiannya”, tegasnya.

Ia menambahkan, Komando akan memberikan bingkisan lebaran, jangan dilihat dari bentuk dan nilainya tetapi ini adalah sebagai wujud perhatian dan kasih sayang pimpinan kepada prajurit dan PNS Kodam I/BB.

“Saya secara pribadi beserta keluarga mengucapkan ”Selamat hari raya idul fitri 1442 hijriah, mohon maaf lahir dan batin kepada seluruh prajurit dan PNS serta sampaikan salam hormat saya untuk keluarga di rumah,”pungkasnya.

Dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, turut hadir dalam acara tersebut Kasdam I/BB, Irdam I/BB, Kapoksahli Pangdam I/BB, para Asisten Kasdam I/BB, para Kabalakdam I/BB./Pendam I/BB

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Mendesain Ruang untuk Brainstorming Kelompok yang Efektif: Menciptakan Lingkungan yang Mendorong Kreativitas dan Kolaborasi

Artikel "Designing Spaces for Effective Group Brainstorming" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, membahas…

3 jam ago

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

3 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

This website uses cookies.