Categories: DAERAH

Pangdam I/BB Sambut Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 125/Si’mbisa

KABANJAHE – Pangdam I/BB, Mayjen TNI Hassanudin memimpin langsung upacara penyambutan Prajurit Yonif 125/Si’mbisa usai menjalankan tugas operasi pengamanan perbatasan (Pamtas) RI-PNG di Mako Yonif 125/Smb di Kabanjahe, Kabupaten Karo, Kamis(25/3/2021).

Pangdam menyampaikan ucapan selamat datang kepada Danyonif 125/Smb beserta pasukan yang telah melaksanakan tugas Operasi Pamtas RI-PNG dengan baik.

“Upacara penyambutan ini merupakan bentuk penghormatan dan rasa bangga sekaligus sebagai wujud rasa syukur serta penghargaan Komando kepada prajurit Satgas Yonif 125/Smb yang telah selesai melaksanakan tugas secara profesional dalam menjaga keutuhan NKRI dari ancaman dan berbagai aksi yang mengganggu keamanan perbatasan RI-PNG di wilayah Papua,” ucap Pangdam dalam siaran pers yang diterima SwaraKepri, Kamis(25/3).

Keberhasilan ini merupakan hasil dari pengabdian yang tulus dan ikhlas serta kesadaran untuk berbuat yang terbaik, sehingga rasa tanggung jawab yang diimplementasikan dalam pelaksanaan tugas dapat menjaga nama baik satuan, khususnya citra Kodam I/Bukit Barisan.

“Untuk itu, atas nama Komando dan pribadi mengucapkan selamat datang dan sukses kepada Satgas Yonif 125/Smb selama kurang lebih sepuluh bulan telah melaksanakan tugas Operasi Pengamanan Perbatasan di Wilayah Papua dengan penuh rasa tanggung jawab,” pungkas Pangdam.

Turut hadir dalam upacara penerimaan purna tugas satgas Pamtas yonif 125/ SMB Wakapoldasu, Danlantamal I/Belawan, Irdam, Danrem 023/ KS para Asisten , Kabalakdam I/BB , FKPD Kab Karo dan Ketua Persit KCK PD I/BB beserta pengurus.

Dalam rangkaian upacara berlangsung dengan menerapkan disiplin Protokol Kesehatan pencegahan Covid-19 secara ketat./RD_JOE(r)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

59 menit ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

5 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

7 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

14 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

16 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

1 hari ago

This website uses cookies.