Categories: DPRD BATAM

Pansus Minta Kampung Tua Dijadikan Objek Wisata

BATAM – Panitia Khusus (Pansus) menggelar rapat pembahasan Ranperda terkait penataan dan pelestarian Kampung Tua dan mengundang seluruh stakeholder yang terlibat di Kampung Tua, baik pemerintah kota (Pemko) maupun Rumpun Khazanah Warisan Batam (RKWB).

Dalam rapat tersebut Ketua Pansus Ruslan Ali Wasyim ingin Kampung Tua dijadikan objek wisata baru di Kota Batam, rapat ini dilaksanakan di Kantor DPRD Kota Batam, Selasa (02/7/2019).

“Yang jelas bahwa semangat Kampung Tua ini kita tangkap terutama legalitasnya kemudian lahan mereka ini punya nilai ekonomis yang tinggi artinya ini bisa diberdayakan, dan ada juga yang tidak kalah penting lagi adalah kewajiban yang melekat dari pemerintah kota dalam rangka keberlangsungan Kampung Tua itu yaitu peningkatan infrasruktur, pelestarian budaya dan adat istiadat juga ada disitu,” ujarnya.

Dia menjelaskan nantinya ada Kampung-kampung tertentu yang akan di seleksi jika memenuhi kriteria menjadi salah satu tujuan objek wisata, maka nantinya akan dimasukan rangkaian program wisata sehingga wisatawan lokal maupun manca negara yang berkunjung menjadi satu tujuan kunjungan yang wajib.

“Sehingga ini kalau bisa berjalan dengan baik tentunya akan berdampak kepada peningkatan pendapatan daerah, dan masyarakat setempat bisa diberdayakan itu artinya ekonomi kerakyatan berjalan tinggal bagaimana mengemasnya, pemerintah harus hadir disitu dan ini yang paling penting,” pungkasnya.

Dia berharap Pansus ini harus benar-benar dicermati sehingga bisa menjaga eksistensi Kampung Tua, ia menganggap ini adalah buah karya bersama sehingga nantinya walaupun ia sudah tidak menjabat lagi aturan atau regulasi ini tetap terjaga dan tidak akan berlaku surut.

 

 

 

 

Penulis : Shafix
Editor : Rumbo

Redaksi - SWARAKEPRI

Share
Published by
Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

2 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

3 hari ago

This website uses cookies.