Categories: PERISTIWA

Pascaterbakar, Restoran Bandar Jaya Batam Centre Dipasangi Garis Polisi

BATAM – Peristiwa terbakarnya restoran Bandar Jaya yang terletak di samping SPBU Bundaran Madani, Batam, membuat beberapa warga setempat heboh pada Kamis (2/1/2020) kemarin.

Pasalnya, kejadian nahas itu membakar habis hampir seluruh isi restoran dengan atap berlapis ijuk itu. Penyebab terjadinya kebakaran pun diketahui akibat percikan api dari mesin las pengerjaan plang restoran.

Kapolsek Batam Kota, AKP Restia Octane Guchy saat dikonfirmasi Kamis (2/1/2020) kemarin mengatakan, untuk sementara peristiwa kebakaran itu memang diduga akibat kecelakaan kerja.

“Iya, untuk sementara diduga akibat kecelakaan kerja,” tegasnya.

Sementara itu pantauan Swarakepri pada Jumat (3/1/2020) siang di lokasi, terlihat restoran yang tersisa hanyalah puing-puing gosong. Beberapa perkakas restoran berupa meja, kursi, serpihan kaca dan lainnya hancur berantakan.

Pihak kepolisian pun telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Hal ini ditandai dengan telah dipasangnya garis polisi (police line) di depan restoran itu.

Diketahui insiden kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 16.00 WIB. Satu jam kemudian atau sekitar pukul 17.00 WIB, petugas pemadam kebaran berhasil memadamkan api.

 

 

 

 

 

 

(Elang)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

2 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

3 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

8 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

9 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

10 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

16 jam ago

This website uses cookies.