Kabar duka datang dari arena balap motor Asia Talent Cup di Sepang International Circuit. Pebalap Indonesia, Afridza Syach Munandar (20 tahun), meninggal dunia dalam kecelakaan di sirkuit itu.
Balapan Asia Talent Cup dilangsungkan di Sepang International Circuit, Minggu (2/11). Afridza mengalami kecelakaan saat Race 1 ATC di Sirkuit Sepang, tepatnya pada tikungan 10 di lap pertama.
Setelah Afridza mengalami kecelakaan, balapan langsung dihentikan dengan red flag dikibarkan. Dia dilarikan ke sebuah rumah sakit di Kuala Lumpur setelah sempat mendapatkan pertolongan pertama.
Afridza, yang merupakan andalan Astra Honda Racing Team, tampil di Sepang untuk memperebutkan gelar juara Asia Talent Cup. Dia berbekal dua kemenangan, dua kali runner-up, dan dua kali posisi ketiga selama satu musim. Afridza berada di posisi ketiga klasemen dengan 142 poin, 27 angka tertinggal dari pemimpin klasemen sementara.
Afridza juga pernah memperkuat Astra Honda Racing Team dalam ajang Suzuka Endurance 4 Hours di Jepang.
GM Corporate Communication PT Astra Honda Motor Ahmad Muhibbuddin mengungkapkan belasungkawa yang sedalam-dalamnya atas berpulangnya Afridza.
“Kami juga turut menyampaikan duka untuk keluarga yang ditinggalkan Afridza. Semoga diberi ketabahan dan selalu dalam lindungan Allah SWT,” ujar Muhib.
Sumber: Detik.com
Editor: Rumbo
Prestasi membanggakan kembali diraih oleh insan BRIlian. JackOne Band, grup musik yang beranggotakan pekerja dari…
BATAM - Touzen alias Ajun dituntut 18 Tahun penjara dan denda Rp3 Miliar pada kasus…
Sebagai bentuk komitmen dalam memperkuat hubungan kemitraan dengan dunia usaha dan memperluas layanan keuangan bagi…
JAKARTA - Perdana di Indonesia, produk Kontrak Investasi Kolektif Efek Beragun Aset Syariah (KIK EBA…
Jakarta, 13–14 November 2025 – BRI Region 6/Jakarta 1 turut berpartisipasi dalam gelaran ASN Expo…
Rental motor kini menjadi salah satu sektor transportasi yang tidak kalah penting dibandingkan rental mobil…
This website uses cookies.