Categories: HIBURAN

Pelukis Batam Gelar Pameran Episode New Normal

BATAM – Belasan pelukis yang tergabung dalam Batam Corat Coret (BCC) menggelar pameran lukisan bareng. Pameran yang diselenggarakan selama dua hari (2-3/1/2021) itu berlokasi di pertokoan Tunas Regency Batuaji.

Pelukis Batam, Haryanto mengatakan bahwa dalam melukis, seseorang harus jujur dengan dirinya sendiri.

Menurut pelukis yang baru saja menggelar pameran tunggal bulan Desember 2020 lalu itu, bahwa lukisan merupakan cerminan dari pribadi seseorang.

“Saya salut dengan teman-teman yang punya semangat tinggi untuk mengadakan pameran. Ini semangat yang harus terus dijaga,” ujarnya saat diskusi di pameran tersebut, Sabtu (2/1/2021) malam.

Pelukis lainnya, Ari Dieng mengatakan, kegiatan yang bertema “Episode New Normal” ini merupakan launching bagi komunitas seni di Batam. Meski saat ini masih didominasi para pelukis, menurutnya BCC juga mewadahi berbagai bentuk kesenian.

“Saat ini masih banyak dari kawan-kawan pelukis yang gabung di komunitas, terutama Batuaji. Selain itu pelukis dari Sekupang, Batam Center, Sagulung juga ikut berpartisipasi dalam acara ini,” katanya.

Sekitar 32 karya lukis dan sketsa terpampang di pameran Visual Art Space Exhibition ini. Beragam genre lukisan mulai dari realis hingga ekspresif menghiasi pameran awal tahun 2021.

“Sebenarnya kalau jumlah seniman yang tergabung di BCC ada sekitar 21 orang. Namun yang ikut pameran pertama ini ada sebelas pelukis,” jelas Ari.

Sementara itu Sofyan Efendi, menyampaikan bahwa BCC ini merupakan wadah ekspresi berkesenian bagi para seniman di Batam. Menurut dia eksistensi seniman di Kota Batam, khususnya pelukis perlu ditunjukkan. Salah satunya dengan sering-sering mengadakan pameran.

“Batam ini kan identik dengan kota industri. Dengan adanya pameran ini kita berharap masyarakat luas dapattahu bahwa di Batam juga ada senimannya,” ungkap dia.

Pelukis yang akrab disapa Ian itu menambahkan bahwa dengan adanya pameran bareng ini dapat meningkatkan semangat teman-teman pelukis untuk berkarya.

Selain itu dirinya juga berharap pameran ini menjadi langkah awal untuk pameran-pameran berikutnya./Din

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

JackOne Band BRI Region 6/Jakarta 1 Raih Juara 3 dalam Band Competition Jakarta Economic Forum 2025

Prestasi membanggakan kembali diraih oleh insan BRIlian. JackOne Band, grup musik yang beranggotakan pekerja dari…

3 jam ago

Touzen Alias Ajun Dituntut 18 Tahun Penjara di Kasus Mini Lab Narkoba

BATAM - Touzen alias Ajun dituntut 18 Tahun penjara dan denda Rp3 Miliar pada kasus…

3 jam ago

BRI Branch Office Gunung Sahari Jakarta Jalin Kerja Sama Strategis dengan PT HIT International

Sebagai bentuk komitmen dalam memperkuat hubungan kemitraan dengan dunia usaha dan memperluas layanan keuangan bagi…

6 jam ago

KIK EBA Syariah BRI-MI JLB1 Jadi Tonggak Baru Investasi Syariah di Pasar Modal

JAKARTA - Perdana di Indonesia, produk Kontrak Investasi Kolektif Efek Beragun Aset Syariah (KIK EBA…

7 jam ago

BRI Region 6/Jakarta 1 Dukung Program Pemerintah Melalui Partisipasi dalam ASN Expo 2025

Jakarta, 13–14 November 2025 – BRI Region 6/Jakarta 1 turut berpartisipasi dalam gelaran ASN Expo…

8 jam ago

Mendorong UMKM Rental Motor Go Digital bersama YourBestie

Rental motor kini menjadi salah satu sektor transportasi yang tidak kalah penting dibandingkan rental mobil…

9 jam ago

This website uses cookies.