Categories: BISNIS

Pemko Batam Lanjutkan Kerjasama Dengan Yokohama City

BATAM – Pemerintah Kota Batam kembali melanjutkan kerjasama dengan Yokohama City, Jepang. Diantaranya bidang persampahan dan solar sistem.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Persampahan Kota Batam, Dendi Purnomo menjelaskan bahwa kerjasama ini merupakan implementasi lanjutan dari nota kesepahaman (MoU) pada tahun 2015 yang lalu.

“Ini pertemuan pertama tahun ini. Jadi Prospek ditahun ini, sebelumnya Pemko dengan Kota Yokohama ada MoU ditahun 2015” jelasnya kepada SWARAKEPRI.COM usai presentasi bersama tim Yokohama di kantor Setdako Batam, Kamis (19/1/2017).

Kata dia, tim delegasi dari Yokohama City telah melakukan presentasi dari hasil studi lapangan, untuk kemudian menawarkan beberapa konsep program kepada Pemko Batam.

“Salah satu tindak lanjutnya yaitu mengadakan FS (Feasibility Study) studi kelayakan di bidang lingkungan hidup. Ada beberapa program yang sudah mereka tawarkan ke pemerintah kita untuk di tindaklanjuti kerjasamanya” terangnya.

Dendi mengatakan tim delegasi dari Yokohama City juga telah melakukan pengamatan dengan mengunjungi beberapa tempat di kota Batam. Hasil dari pengamatan langsung yang mereka lakukan juga sudah di paparkan.

“Ada lima orang delegasi, mereka sudah keliling dan sudah seminar,” terangnya.

Untuk itu lanjut Dendi, nantinya Pemko Batam akan kembali membahas mana yang dapat diterapkan di tahun 2017 dari beberapa konsep program yang ditawarkan oleh delegasi Yokohama City tersebut.

“Beberapa konsep tersebut termasuk sampah, efisiensi energi, solar cell, pengganti energi di rumah sakit seperti solar sistem” tutupnya.

 
Verdawen Margote

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Relish Moves! – Serunya Berolahraga di Tengah Kota Jakarta Bersama Relish Bistro

Relish Bistro, destinasi kuliner yang terletak strategis di Fraser Residence Menteng, Jakarta Pusat, kini menghadirkan…

3 jam ago

Peran Trafo Kering dalam Pengurangan Risiko Kebakaran di Bangunan

PT Bambang Djaja (B&D Transformer) menghadirkan Trafo Kering sebagai solusi aman untuk mengurangi risiko kebakaran…

3 jam ago

Luar Biasa! 9 Tahun Komitmen LindungiHutan Bersama Komunitas Penjaga Alam

Tahun ini menandai sembilan tahun perjalanan LindungiHutan dalam menggandeng masyarakat pesisir Tambakrejo, Kota Semarang, untuk…

3 jam ago

TechnoScape 2025: Event Teknologi Terbesar BNCC Kembali Hadir!

BNCC akan menggelar TechnoScape 2025, acara teknologi tahunan bertema “Future Forward: Exploring the Digital Horizon”.…

11 jam ago

KAI Salurkan Rp8,1 Miliar untuk Pemberdayaan Masyarakat: Dorong Keberlanjutan dan Kesejahteraan Lewat TJSL

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus menunjukkan komitmennya dalam menciptakan kebermanfaatan nyata bagi masyarakat melalui…

14 jam ago

Bitcoin di Jalur Menuju Harga Rp1,73 Miliar, Pengaruh Sentimen Positif dari AS

Harga Bitcoin (BTC) akhirnya kembali menembus level psikologis $103.000 untuk pertama kalinya sejak Februari 2025,…

16 jam ago

This website uses cookies.