Categories: POLITIK

Pemko Batam Siapkan Perda untuk Menindak Pelaku Parkir Liar

BATAM – Kepala Dinas Perhubungan(Dishub) Kota Batam, Zulhendri menyatakan, saat ini pihaknya sedang menyiapkan Peraturan Daerah(Perda) terkait larangan parkir di bahu jalan untuk menindak para pengendara yang melanggar aturan.

 

“Sekarang kita lagi menyiapkan Perda untuk menindak para pengendara yang melanggar aturan,” ujarnya kepada AMOK Group di lantai 4 kantor Wali Kota Batam, Senin(13/6/2016) siang.

 

Zulhendri juga menyoroti soal kurangnya kesadaran pengendara yang masih nekat memarkirkan kendaraannya di jalan protokol depan Pelabuhan Internasional Batam Center meskipun sudah dipasang garis pembatas.

 

“Harusnya para pengendara menyadari bahwa penumpang yang akan berangkat dan datang itu kebanyakan warga negara asing. Apa kata warga negara asing itu melihat parkiran yang semrawut dan terlihat kumuh?” ucapnya.

 

Dia berharap para pengendara bisa memahami arti pembatas yang telah dipasang di pinggir jalan depan pelabuhan batam center tersebut.

 

“Kalau bisa saling mengertilah, Dishub sudah membuat pembatas di sepanjang jalan Pelabuhan, itu pertanda tidak boleh parkir di tempat tersebut,” tegasnya.

 

Untuk diketahui dalam Peraturan Pemerintah(PP) Nomor 34 Tahun 2006 tentang Jalan, tidak disebut ketentuan sanksi pidana bagi pelanggar pemanfaatan jalan yang mengakibatkan terganggunya fungsi jalan, seperti parkir di badan jalan.

 

Berita sebelumnya, penertiban parkir liar yang dilakukan Dinas Perhubungan(Dishub) di depan Pelabuhan Internasional Batam Center ternyata belum diikuti dengan kesadaran dari pengendara mobil yang ada.

 

Pantauan dilapangan, Selasa(7/6/2016) sore, terlihat beberapa mobil pribadi dan taksi terparkir di jalan protokol di depan pintu masuk pelabuhan batam center, meskipun sudah dipasang tali pembatas oleh Dinas Perhubungan.

 

(red/ron)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

1 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

2 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

9 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

11 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

22 jam ago

Ruas Batang–Semarang Dorong Pengembangan Kawasan Industri di Jawa Tengah

Semarang (14/01) – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menegaskan bahwa Jalan Tol Batang–Semarang merupakan salah…

2 hari ago

This website uses cookies.