Categories: Tanjung Pinang

Pemko Tanjungpinang Janji Pembagian Seragam Sekolah Gratis Tepat Waktu

TANJUNGPINANG-Kepala Dinas Pendidikan Kota Tanjungpinang Atmadinata, memastikan pembagian seragam sekolah gratis untuk pelajar Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) tahun 2020 ini tidak akan terlambat lagi seperti tahun sebelumnya.

Kata Atma, seragam gratis yang menelan biaya Rp8,5 Miliar ditargetkan akan dibagikan pada minggu ketiga bulan Juli mendatang. Sebanyak 43 penjahit mulai mengerjakan usai lebaran Idul Fitri.

“Proses penjahitannya akan dimulai usai lebaran ini, kita tidak mau mengganggu rezeki penjahit di bulan puasa, biasanya menjelang lebaran orderan melimpah. Kira-kira Mei baru mulai,” ujarnya di Hotel Aston KM 12 Tanjungpinang, Kamis (27/2/2020) siang.

Ia menuturkan, tidak banyak perbedaan seragam dari tahun lalu, hanya saja yang berbeda pada baju batiknya karena Batik Gurindam XII akan digunakan oleh ASN dan para pelajar.

“Mulai tahun ini, batik kita akan seragam. SD satu motif dan SMP satu motif. Jadi tidak seperti yang lalu, yang bermacam macam motif. Yang kita pakai Batik Gurindam Dua Belas,” tuturnya.

Akan tetapi ada evaluasi untuk penjahit, bagi yang lambat mengerjakan akan digantikan dengan yang lain.

Diketahui, seragam gratis tahun 2019 yang lalu dibagikan pada 16/12/2019 lalu. Namun ada keterlambatan penyaluran selama satu semester.

Wali Kota Tanjungpinan Syahrul saat mengatakan, keterlambatan ini terjadi karenakan program seragam gratis masih perdana dilakukan oleh Pemko.

“Pemko Tamjungpinang, hari ini menepati janji itu, memang waktu prosesnya agak lama, karenak ini perdana kita lakukan, kita juga harus memanfaatkan tenaga kerja penjahit lokal,” kata Syahrul usai menyerahkan seragam geratis secara simbolis pada tahun 2019 lalu.




(Ismail)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

3 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

8 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

9 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

16 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

18 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

1 hari ago

This website uses cookies.