antrian-penonton-bioskop-blitz-harbour-bay-batam
BATAM – Jumlah penonton di Blitz Theater Harbour Bay Batam meningkat hingga 40 persen dibandingkan sebelumnya, setelah pemutaran Film “Warkop DKI Reborn” sejak dua hari lalu.
“Pada pemutaran pertama langsung signifikan peningkatan jumlah penontonnya,” ujar Cinema Manager Blitz Theater Harbour Bay Richard Tambunan, Sabtu(10/9/2016)
Dia mengatakan, film yang bergenre komedi ini menjadi favorit penonton dari berbagai kalangan umur.
“Dari data kami, mayoritas penonton yang datang rata-rata diatas umur 20 tahun,” jelasnya.
Menurut Richard, lonjakan penonton pada siang hari tidak begitu kelihatan. “Justru pada malam hari lonjakan penonton bisa kelihatan,” Sambungnya.
Meski demikian, Richard tidak bisa memastikan sampai kapan pemutaran film Warkop DKI Reborn ini dilakukan, karena yang mengatur regulasi adalah Blitz dari Jakarta.
“Kita belum tahu sampai kapan dan berapa kali lagi pemutaran Film Warkop DKI Reborn ini, dan nominal peningkatan penonton juga belum bisa kita publikasikan sekarang,” jelasnya.
Dia mengatakan, besok(Minggu,red0 akan diadakan acara nonton bareng pemutaran Film Anime Jepang yang berjudul One Piece Film Gold di Blitz Theater Harbour Bay.
“Acara ini langsung di koordinir oleh komunitas One Piece Batam, kita hanya menyediakan tempat saja, untuk jumlah penontonnya kita belum tahu pasti berapa banyak jumlahnya,” pungkasnya.
RONI RUMAHORBO
PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…
JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…
Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…
Semarang (14/01) – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menegaskan bahwa Jalan Tol Batang–Semarang merupakan salah…
Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus bergerak mendukung pemulihan layanan dasar pascabencana di Provinsi Aceh. Fokus…
Usai rilis data inflasi Amerika Serikat, pergerakan harga emas dunia diperkirakan masih berpotensi melanjutkan penguatan…
This website uses cookies.