Categories: Lingga

Perkuat Sinergitas, Polres Lingga dan Lanal Dabo Singkep Olahraga Bersama

LINGGA – Dalam rangka mempererat silaturahmi dan meningkatkan sinergitas antara TNI-Polri di wilayah Kabupaten Lingga, Polres Lingga bersama Lanal Dabo Singkep menggelar olahraga bersama di lapangan olahraga Lanal Dabo Singkep, Jumat (2/8/19).

Kegiatan yang bertajuk “Olahraga Bersama Sinergitas TNI-POLRI” ini dipimpin bersama oleh Danlanal Dabo Singkep Letkol Laut (P) Arif Rahman dan Kapolres Lingga AKBP Joko Adi Nugroho dengan diikuti sekitar 100 personel TNI dan Polri.

Danlanal Dabo Singkep dalam kesempatan tersebut mengucapkan terima kasih atas kedatangan Personil Polres Lingga sehingga acara ini dapat terlaksana dengan baik.

Dirinya menambahkan, bahwa kegiatan ini dilaksanakn untuk meningkatkan tali silahturahmi dan memperkokoh sinergitas yang telah terjalin.

“Ini adalah kegiatan olahraga bersama, oleh sebab itu kita membaur. Tidak ada yang menang maupun kalah. Mari bersama kita tingkatkan sinergitas kita melalui kegiatan olahraga bersama ini” tutup Danlanal.

Sementara itu, Kapolres Lingga mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi tingginya kepada Lanal Dabo Singkep, karna telah menyelenggarakan kegiatan ini dengan luar biasa.

“Kegaitan olahraga bersama ini kita harapkan penuh dengan rahmat dan ridho dari Allah SWT, dilimpahkan segala kebaikan, dan tentunya mempererat tali silahturahmi dan menjaga sinergitas, soliditas untuk Kabupaten Lingga yang sama sama kita cintai,” ucap Kapolres Lingga.

Kapolres Lingga berharap kegiatan ini menjadi tonggak sejarah sehingga dapat menular kepada rekan rekan yang lain.

“Jadi, kita bisa menjalankan sinergitas kegiatan bersama yang menunjukkan kepada masyarakat dan kabupaten lingga bahwa kita semua adalah saudara, satu keluaraga besar untuk masyarakat Kabupaten lingga,” terang Kapolres.

Tak lupa, Kapolres Lingga juga mengajak dan akan menjamu kembali pada kegiatan yang sama di Polres Lingga lain waktu.

Kegiatan olahraga bersama ini diisi dengan senam aerobik, pertandingan bola voly, serta futsal.

 

 

 

 

 

 

Penulis : Ruslan
Editor : Rumbo

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

KOLTIVA Validasi Lebih dari 25.000 Petani Kopi di Amerika Selatan Secara Digital untuk Dorong Ketertelusuran dan Keberlanjutan di Sektor Kopi

Perubahan iklim memberikan tantangan yang belum pernah dialami sebelumnya pada wilayah-wilayah penghasil kopi di seluruh…

1 jam ago

PT Thermax Indonesia Tunjukkan Solusi Energi Bersih di Forum Bergengsi WRI Indonesia

Sebagai bagian dari komitmennya dalam mendukung transisi energi berkelanjutan di Indonesia, tim Project Sales PT…

2 jam ago

Optimalkan Segmen Kendaraan Bekas, BRI Finance Optimis Targetkan Kontribusi 8% di Tahun 2025

Seiring dengan mobilitas yang semakin tinggi, kebutuhan masyarakat akan kendaraan pribadi pun terus meningkat. Di…

3 jam ago

KAI Layani Lebih dari 6,3 Juta Pengguna LRT Jabodebek pada Triwulan Pertama 2025

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus menunjukkan kinerja yang positif dengan berhasil melayani lebih dari…

3 jam ago

Ketidakpastian Ekonomi dan Pengeluaran Pasca Lebaran, Karyawan Butuh Dukungan Finansial yang Aman

Meskipun pertumbuhan ekonomi Indonesia pada tahun 2024 mencapai 5,02%, tantangan eksternal seperti fluktuasi nilai tukar…

3 jam ago

AnyMind Group Memperkuat Tim Kepemimpinan dengan Lima Penunjukan Termasuk Chief Product Officer

Perusahaan menunjuk Chief Product Officer pertamanya, membawa pemimpin industri dari Google dan P&G, dan memperluas…

3 jam ago

This website uses cookies.