Categories: Lingga

Pesan Wabup Lingga untuk 251 PNS Baru

LINGGA – Wakil Bupati Lingga, M.Nizar memimpin pengambilan sumpah dan janji 251 Pegawai Negeri Sipil(PNS) baru di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lingga, Jumat(6/3/2020).

Pengambilan sumpah PNS baru ini dilaksanakan di Arena MTQ ke-VIII tingkat Kabupaten Lingga, Kecamatan Senayang, Lingga, Kepulauan Riau.

Nizar mengatakan, PNS yang baru saja membacakan sumpah dan janji diharapkan setia dan taat sepenuhnya kepada pancasila dan UUD 1945, mentaati segala peraturan dan perundang-undangan yang berlaku, serta amanah melaksanakan tugas kedinasan yang telah diberikan.

“Senantiasalah menjunjung tinggi kehormatan negara yakni, dengan mengutamakan kepentingan negara dari pada kepentingan sendiri, lembaga atau suatu golongan,”Nizar

Dia mengharapkan semoga keseluruhan PNS Lingga dapat bekerja sesuai dengan bidang-bidang yang telah diambil dan amanah yang telah di berikan.

“Peningkatan profesionalisme dapat dilakukan dengan cara yang sederhana, seperti bersosialisasi dan konsultasi kepada para senior ataupun rekan kerja yang lain,” imbuhnya.

Kegiatan pengambilan sumpah janji menjadi PNS di lingkungan Pemkab Lingga Formasi Tahun 2018, dihadiri oleh, Ketua DPRD Kabupaten Lingga, Kapolsek Senayang, Sekwan kabupaten Lingga, Asisten III Setda, Kepala BKPP, Kepala Bappelitbang, Staff Khusus, Staf Ahli dan Tamu undangan lainnya.

(Ruslan)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Cara Merawat Kompor Tanam Gas: Tips Agar Awet, Aman, dan Tetap Elegan

Inilah beberapa cara merawat kompor tanam gas agar awet, aman, dan tetap elegan. Dengan rutin…

5 jam ago

BRI KCP Kalisari dan Kecamatan Pasar Rebo Dorong UMKM Naik Kelas Lewat Pemanfaatan AI

Jakarta Timur – Sebagai bentuk komitmen dalam mendukung pemberdayaan dan pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan…

7 jam ago

Tanam 16.000 Bibit Mangrove, PT Pelindo Solusi Logistik Perkuat Ekosistem Blue Carbon untuk Mitigasi Perubahan Iklim

PT Pelindo Solusi Logistik (“SPSL”) sebagai subholding BUMN Kepelabuhanan Pelindo mempertegas komitmennya mendukung upaya global…

7 jam ago

WSBP Perkuat Governance, Risk Management, & Compliance untuk Capai Kinerja Berkelanjutan

PT Waskita Beton Precast Tbk (kode saham: WSBP) percaya bahwa penguatan penerapan Tata Kelola, Manajemen…

7 jam ago

Mengapa Biaya Pernikahan Sering Melewati Anggaran dan Bagaimana Mengatasinya

Pernikahan sering kali dianggap sebagai momen paling berharga dalam hidup seseorang. Ia bukan hanya tentang…

7 jam ago

BTC Berpeluang 50% Tembus US$140K Bulan Ini, Model Historis Beri Clue

Bitcoin (BTC) kembali menjadi sorotan utama di pasar aset digital setelah seorang ekonom, Timothy Peterson, merilis…

17 jam ago

This website uses cookies.