LINGGA – Pelaksana tugas Bupati Lingga, Muhamad Nizar dan Calon Wakil Bupati Lingga Neko Wesha Pawelloy, temui Wakil Ketua DPR RI, Rachmad Gobel di ruang kerja Wakil Ketua DPR RI, Kompleks Parlemen DPR/MPR RI pada Rabu (30/12/2020). Turut serta dalam kunjungan ini mantan Bupati Lingga Alias Wello.
Dalam kesempatan ini, Nizar dan Neko menyampaikan hasil Pilkada Lingga pada 9 Desember 2020 kemarin. Paslon dalam Pilkada Lingga ini diusung oleh Partai NasDem dan mendapat suara terbanyak pada Pilkada Lingga 2020.
Selain itu, Nizar dan Neko juga melaporkan terkini kader Partai NasDem di Lingga yang mendapat posisi strategis baik kepala daerah maupun di legislatif.
Seperti yang diketahui bersama, Muhamad Nizar juga mantan Ketua DPRD Lingga, sekaligus Wakil Bupati dan saat ini menjabat Bupati Lingga menggantikan mantan Bupati Alias Wello. Lalu, Neko juga adalah mantan Ketua Fraksi Partai NasDem di DPRD Lingga.
“Maksud dan tujuan kami di sini Pak Wakil Ketua DPR, untuk mengundang bapak di pelantikan kami pada Februari 2020 nanti di Kepri,” ucap Nizar.
Nizar juga menceritakan perihal sumber utama pendapatan daerah di Kabupaten Lingga yang berasal dari berbagai sumber dan juga kekayaan sumber daya alamnya.
“Salah satunya dari pertambangan, pariwisata maupun perikanan,” tutur Nizar saat menjawab pertanyaan Rachmat Gobel.
Sementara Rachmat Gobel selaku Ketua DPRRI juga Koordinator Bidang Industri dan Pembangunan (Korinbang) yang membidangi ruang lingkup tugas Komisi IV, V, VI dan Komisi VII DPRRI, siap melakukan kunjungan kerja di Wilayah Kepri ke depannya.
Asal jauh-jauh hari sebelumnya, memasukan surat resmi di DPRRI, disertakan dengan profil potensi alam dan sumber daya manusia di masing-masing daerah, Kepri.
Sehingga pihaknya, bisa ada agenda rencana kunjungan. Dalam kunjungannya nanti, Gobel, telah berniat untuk menggelar rapat bersama kepala daerah maupun wakil kepala daerah asal Partai NasDem.
“Jadi saya bisa lihat langsung, dan kemudian kita diskusikan secara bersama, apa yang mesti kita perbuat ke depannya. Agar menjadi program bersama di daerah Kepri,” terangnya.
Di akhir pertemuan itu. Gobel berpesan sekaligus mengingatkan kepada Nizar-Neko, agar bekerja lebih baik untuk kesejahteraan masyarakat Lingga, selama 5 tahun ke kepan.
“Terus selama kepemimpinan kalian (Nizar-Neko), harus sukses ke depannya,” tutupnya.
Ruslan(r)
Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo meninjau langsung fasilitas Sekolah Rakyat Terintegrasi (SRT) 30 Medan…
Dalam beberapa tahun terakhir, padel menjadi olahraga yang makin populer di kalangan urban Indonesia. Tahun…
PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta menegaskan komitmennya dalam menjaga keselamatan dan…
Langkat terus menguatkan komitmennya, mengoptimalkan langkah menuju Kabupaten Smart City. Menjadi daerah terbesar kedua di…
Bali, 7 November 2025 – Squeeze Sundown, signature partnership event dari Squeeze, kembali hadir dengan volume keenam bertajuk “Tropical Voyage” sebagai penutup rangkaian…
PT Kereta Api Logistik (KAI Logistik), anak perusahaan PT Kereta Api Indonesia (Persero), kembali meraih…
This website uses cookies.