Categories: KRIMINAL

Polisi Berhasil Cegah Tawuran Pelajar di Sekupang

BATAM – Kepolisian Sektor (Polsek) Sekupang berhasil mencegah aksi tawuran dua kelompok pelajar sekolah dasar di salah satu sekolah dasar (SD) daerah Sekupang, Batam, Sabtu (23/11/2019) siang.

Kapolsek Sekupang, AKP Ulil Rahim mengatakan, puluhan pelajar tersebut belum sempat melakukan tawuran karena langsung diantisipasi oleh guru dengan berkordinasi ke Polsek Sekupang.

“Belum ada tawuran, guru-guru langsung antisipasi dengan berkoordinasi ke Polsek dan kita bawa kesini biar mereka besok tidak tawuran,” ungkap Ulil kepada swarakepri di Polsek Sekupang, Sabtu(23/11/2019).

Ulil menyebutkan, pemicu aksi tersebut masih didalami oleh Polsek Sekupang, karena pada dasarnya kebanyakan dari pelajar tersebut hanya ikut-ikutan untuk tawuran.

“Penyebabnya itu masih kita dalami, karena kebanyakan hanya ikut-ikutan,” pungkasnya.

Dari pantauan swarakepri puluhan pelajar tersebut saat ini telah diberi pengarahan oleh Polsek Sekupang untuk tidak melanjutkan aksi tawuran tersebut. Setelah itu mereka diperbolehkan pulang kerumah masing-masing bersama orangtuanya.

 

 

(Shafix)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Bangun Benteng Hijau, PT Hino Finance Indonesia Tanam Ribuan Mangrove di Wonorejo, Surabaya

Dalam rangka memperkuat komitmen terhadap keberlanjutan lingkungan, PT Hino Finance Indonesia berkolaborasi dengan LindungiHutan dalam…

1 jam ago

BRI Manajemen Investasi Sabet Dua Penghargaan Best Asset Manager dari Alpha Southeast Asia 2025

PT BRI Manajemen Investasi (BRI-MI) kembali mencatatkan prestasi membanggakan di tingkat regional. Dalam ajang Alpha…

2 jam ago

REA Berdayakan Lebih dari 600 Petani Swadaya di Kalimantan Timur untuk Kepatuhan EUDR dan Sertifikasi RSPO dengan Dukungan Teknis dari KOLTIVA

REA menjalankan program SHINES untuk mendukung lebih dari 600 petani swadaya di Kutai, Kalimantan Timur,…

2 jam ago

ANTAM Raih Apresiasi ICDX Berkat Komitmen Energi Bersih di UBPP Logam Mulia

PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau ANTAM memperoleh apresiasi dari Indonesia Commodity & Derivatives Exchange…

2 jam ago

Qi An Xin Mendalami Taktik APT ‘NightEagle’

Pada Pameran Keamanan Siber Pertahanan Internasional "CYDES 2025", perusahaan keamanan siber Qi An Xin untuk pertama…

3 jam ago

Strategi Pensiun Dini dari Kontrakan dengan Reksa Dana

"Enak ya, kalau nanti bisa pensiun muda dan tetap hidup nyaman dari hasil kontrakan." Kalimat…

4 jam ago

This website uses cookies.