Categories: Tanjung Pinang

Polres Tanjungpinang Amankan Distribusi Vaksin Covid-19

TANJUNGPINANG – Kepolisian Resor(Polres) Tanjungpinang terus melaksanakan pengamanan dan pengalawan Vaksin Covid-19, Rabu (10/3/2021)

Pengawalan dan pengamanan Vaksin Covid-19 dilaksanakan dari Instalasi Farmasi Dinkes Kota Tanjungpinang Jl. Abdul Rahim Kp. Bugis menuju Rumah Sakit, Puskesmas dan Klinik di Kota Tanjungpinang

Kapolres Tanjungpinang AKBP Fernando melalui Kasat Sabhara AKP Ahmad Syahputra mengatakan, Sat Sabhara Polres Tanjungpinang melaksanakan pengamanan dan pengawalan Vaksin Covid-19 dari Instalasi Farmasi Dinkes Kota Tanjungpinang menuju Rumah sakit, Puskesmas dan Klinik yang ada di Kota Tanjungpinang.

“Vaksin yang dikawal selanjutnya diterima oleh dokter dan tenaga kesehatan yang namanya tercantum didalam daftar yang akan melaksanakan penyuntikan Vaksin Covid-19, kemudian personel pengamanan dan pengawalan kembali menjemput Vaksin yang tersisa untuk disimpan kembali ke Gudang Instalasi Farmasi Dinkes Kota Tanjungpinang Jl. Abdurrahman Kp. Bugis Kota Tanjungpinang”, jelasnya.

Ia menambahkan bahwa total keluar Vaksin Covid-19 hari ini adalah 63 vial yang telah dilaksanakan di Kecamatan Tanjungpinang Barat di Rumah Sakit Umum Daerah, Rumah Sakit Angkatan Laut, Puskesmas Seijang, Puskesmas Tanjung Unggat, Puskesmas Pancur, Kodim 033/wp, Kecamatan Tanjungpinang Kota di Puskesmas Kampung Bugis, Klinik Kesehatan Pelabuhan dan Bandara, dan Kecamatan Tanjungpinang Timur di Puskesmas Mekar Baru, Puskesmas Batu X.

“Proses pendistribusian vaksin akan terus kita kawal dan kita pastikan aman, tujuannya agar pelaksanaan vaksinasi dapat berjalan dengan kondusif, sehingga masyarakat juga merasakan aman dan tidak perlu khawatir,” pungkasnya./RED(r).

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Lebih dari Sekadar Jual-Beli Alat Tulis, Tokojadi Buka Ruang Promosi Gratis Bagi Pelanggan

Melanjutkan semangat tahun akselerasi yang didasari nilai integritas, Tokojadi kembali meluncurkan inisiatif baru yang berfokus…

3 jam ago

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

5 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

5 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

13 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

17 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

18 jam ago

This website uses cookies.