BATAM – Kepolisian Sektor (Polsek) Sekupang berhasil mengamankan 3 orang anak dibawah umur pelaku curanmor yang beraksi di daerah sekupang, Batam.
Kejadian berawal dari adanya laporan salah seorang warga ke polsek sekupang, karena menjadi salah satu korban curanmor yang di kawasan sekupang.
“Modus ketiga pelaku dengan cara merusak kunci sepeda motor dengan menggunakan alat bantu kunci T,” kata Kapolsek Sekupang Kompol Oji Pahroji melalui telepon selulernya (8/3/2018).
Dari hasil laporan tersebut unit reskrim Polsek Sekupang yang dipimpin Kanit Reskrim IPTU Muhamad Akmal berhasil mengamankan RH (17) di Tiban Indah pada hari rabu (7/3) Pukul 08.00 WIB.
Dari hasil penyelidikan lebih lanjut, Polsek Sekupang kembali berhasil mengamankan 2 anak di bawah umur lainnya SG (16), MS (16) yang berkerjasama bersama RH dalam melakukan aksi pencurian tersebut.
“Dari keterangan, mereka sudah melakukan pencurian sebanyak 6 kali di daerah Sekupang dan sampai saat ini ketiga pelaku bawah umur curanmor ini masih dalam peroses penyelidikan lebih lanjut.” tutupnya.
Dari hasil tangkapan tersebut, Polsek Sekupang berhasil mengamankan barang bukti 1 buah Kunci T, Jaket Hujan, 1 unit sepeda motor Yamaha Mio, 1 unit sepeda motor Yamaha Jupiter, 1 unit sepeda motor Yamaha RX King, 1 unit sepeda motor Yamaha Mio dan Sepeda Motor Honda Beat.
Penulis : Putra
Editor : Rudiarjo Pangaribuan
BNCC akan menggelar TechnoScape 2025, acara teknologi tahunan bertema “Future Forward: Exploring the Digital Horizon”.…
PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus menunjukkan komitmennya dalam menciptakan kebermanfaatan nyata bagi masyarakat melalui…
Harga Bitcoin (BTC) akhirnya kembali menembus level psikologis $103.000 untuk pertama kalinya sejak Februari 2025,…
Di tengah sorotan terhadap perputaran dana judi online (judol), industri aset kripto justru menunjukkan geliat…
Industri teknologi dan game terus menunjukkan pertumbuhan pesat baik di tingkat global maupun nasional. Sebagai…
PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 8 Surabaya berkomitmen untuk turut berkontribusi dalam memajukan pendidikan…
This website uses cookies.