Categories: DUNIA

Presiden Bolivia dan Wakilnya Mengundurkan Diri

Presiden Bolivia, Evo Morales menyatakan mengundurkan diri setelah digoyang gelombang unjuk rasa berakhir ricuh selama tiga pekan.

Dalam pidato pengunduran diri pada Minggu (10/11) waktu setempat, Morales meletakkan jabatan di tengah ketidakpastian politik usai pemilu dan penarikan dukungan dari militer dan kepolisian.

“Saya mengundurkan diri dari jabatan saya sebagai presiden,” kata Morales dalam pidato yang disiarkan televisi dikutip dari AFP.

Selain Morales, Wakil Presiden Alvaro Garcia Linera juga turut mengundurkan diri.

“Saya mengirim surat pengunduran diri ke Majelis Legislatif Bolivia,” kata pemimpin sosialis berusia 60 tahun itu dilansir dari Associated Press. Morales menyebut pengunduran diri itu sebagai puncak kudeta.

Begitu Morales mengumumkan pengunduran diri, massa yang berada di jalan langsung bersorak. Mereka merayakan keputusan itu dengan menyalakan petasan dan mengibarkan bendera kebangsaan.

Morales yang berkuasa sejak 2006, dinyatakan menang dalam pemilihan presiden 20 Oktober lalu dengan selisih tipis.

Pihak oposisi menuding ada kecurangan dalam penghitungan suara, sehingga kemenangan Morales dipertanyakan. Sejak itu, massa turun ke jalan untuk melakukan protes.

Organisasi Negara-negara Amerika melakukan audit pemilihan dan mereka menyatakan menemukan penyimpangan dalam pemilu Bolivia.

Sebelum menyatakan mengundurkan diri, Morales setuju diadakan pemilu baru, namun hal itu tak mampu meredam gejolak publik.

Demonstrasi yang berlangsung selama tiga pekan itu seringkali berakhir ricuh. Sedikitnya tiga orang tewas dan ratusan lainnya luka-luka dalam unjuk rasa. Para komandan militer dan kepolisian akhirnya ikut bergabung untuk menyerukan pengunduran diri Morales.

Sumber: CNN Indonesia

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

23 jam ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

1 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

1 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

1 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

1 hari ago

Kuliner Favorit Keluarga: Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya

Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya jadi favorit keluarga karena menyajikan rasa autentik, topping lengkap,…

2 hari ago

This website uses cookies.