Categories: DAERAH

PT Semen Jawa dan PT TSS Konsisten Lanjutkan Pembangunan Strategis untuk Masyarakat Sukabumi

SUKABUMI – PT Semen Jawa dan PT Tambang Semen Sukabumi, kembali menjalin kerja sama program pemberdayaan masyarakat sektor di lima desa Kabupaten Sukabumi, meliputi Desa Sirnaresmi, Desa Kebonmanggu, Desa Wangunreja, Tanjungsari, dan Desa Sukamaju untuk tahun 2023.

Penandatanganan MoU tersebut dilakukan oleh Presiden Direktur PT Semen Jawa dan PT Tambang Semen Sukabumi, Somchai Dumrongsil dan kelima kepala desa, serta dihadiri oleh Bupati Sukabumi Marwan Hamami di Pendopo Bupati Sukabumi, Rabu (14/12). Kerja sama ini ditujukan untuk meningkatkan taraf hidup dan kesejahteraan masyarakat yang sejalan dengan prinsip ESG 4 Plus.

Kerja sama senilai Rp1,6 Miliar ini berfokus pada pembangunan strategis untuk jangka panjang meliputi sektor ekonomi, infrastruktur, pendidikan, kesehatan, serta agama dan budaya.

[Ki – Ka]: Government Liaison and Community Relation Manager, Indra Leksono; Bupati Sukabumi, Marwan Hamami; Kepala Desa Kebonmanggu, Rasnita; Kepala Desa Sirnaresmi, Andi Sukandi; Kepala Desa Sukamaju, Aas Suganda; Kepala Desa Tanjungsari, Ilah Habilah; Kepala Desa Wangunreja, Ali Nurdin; Presiden Direktur PT Semen Jawa dan PT Tambang Semen Sukabumi, Somchai Dumrongsil

Guna mengoptimalkan realisasinya, kerja sama ini melibatkan jajaran Pemerintah Kabupaten Sukabumi, pemerintah desa, Bumdes, Puskesmas, karang taruna, dan berbagai pihak lainnya.

Selain melanjutkan program pembangunan yang sedang berjalan, perusahaan juga merambah ke program Gerakan Makan Ikan (Gemari) untuk mengentaskan stunting pada anak-anak dan pembiayaan penuh BPJS Ketenagakerjaan bagi 89 pekerja rentan seumur hidup.

Kendati baru beroperasi di tahun 2015, PT Semen Jawa dan PT Tambang Semen Sukabumi secara konsisten telah berkontribusi pada pembangunan berkelanjutan dan terintegrasi sejak tahun 2013. Di sektor ekonomi, perusahaan telah berhasil menumbuhkan dan meningkatkan kapasitas lebih dari 50 UMKM lokal melalui program ekonomi produktif.

Perusahaan turut berkontribusi pada perbaikan dan pembangunan jalan desa sepanjang 9.700 m2. Kemudian untuk meningkatkan mutu pendidikan, perusahaan telah menyerahkan beasiswa kepada 2.015 siswa berprestasi. Beralih ke sektor kesehatan, perusahaan secara konsisten memberikan akses kesehatan gratis, menanggulangi pandemi Covid-19, dan pengentasan stunting.

Infografis – SCG – MoU Sign – PPM 2023

Terakhir, di sektor agama dan kebudayaan, perusahaan turut menyerahkan santunan untuk 2.000 anak yatim dan renovasi lebih dari 100 masjid.

Bupati Sukabumi, Marwan Hamami, menyambut baik program CSR pembangunan kelima desa yang setiap tahunnya digagas oleh PT Semen Jawa dan PT Tambang Semen Sukabumi. Meski terbilang baru, perusahaan telah memberikan dampak yang signifikan pada pembangunan wilayah dan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Sukabumi, khususnya di kelima desa sekitar wilayah operasional.

“Kami mengapresiasi komitmen PT Semen Jawa dan PT Tambang Semen Sukabumi dalam menyalurkan program pembangunan multi sektor. Komitmen ini selaras dengan fokus Pemkab Sukabumi, khususnya dalam meningkatkan perekonomian masyarakat dan mempromosikan produk unggulan Kabupaten Sukabumi. Sinergi jangka panjang ini terbukti telah berkontribusi pada pembangunan desa dan peningkatan UMKM lokal Sukabumi dari tahun ke tahun,” ujar Marwan.

Presiden Direktur PT Semen Jawa dan PT Tambang Semen Sukabumi, Somchai Dumrongsil, menjelaskan, sebagai anak perusahaan SCG, PT Semen Jawa dan PT Tambang Semen Sukabumi mengedepankan operasional bisnis yang berkelanjutan, sesuai dengan prinsip ESG 4 Plus.

“Kami berkomitmen untuk memberikan dampak positif bagi lingkungan dan masyarakat melalui pembangunan yang berkelanjutan dan terintegrasi. Sebagai contoh untuk meningkatkan geliat ekonomi desa, kami menggagas program One Village One Icon sehingga masing-masing desa memiliki produk unggulan,” jelas Somchai.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

UMKM Wajib Tahu! Ini Cara Tingkatkan Omzet hingga 25% Saat Lebaran

Momen Lebaran selalu membawa berkah bagi para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Lonjakan…

17 detik ago

Presiden Direktur Sampoerna di Harvard Business School: Kolaborasi Global untuk Dukung Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Presiden Direktur PT HM Sampoerna Tbk. (Sampoerna), Ivan Cahyadi, memaparkan strategi keberhasilan perusahaan untuk tetap…

6 menit ago

Fungsi Surfaktan pada Sabun Pencuci Piring

Surfaktan dalam pencuci piring berperan penting dalam mengangkat kotoran, meningkatkan daya larut noda, serta menjaga…

5 jam ago

WSBP Raih 2 Penghargaan pada Anugerah BUMN 2025

PT Waskita Beton Precast Tbk (kode saham: WSBP) kembali mencatatkan prestasi dengan meraih penghargaan pada…

6 jam ago

Rayakan Halal Bihalal dengan Gaya di Relish Bistro – Fraser Residence Menteng Jakarta

Musim perayaan telah tiba! Tidak ada cara yang lebih sempurna untuk merayakan Halal Bihalal selain…

6 jam ago

7 Pilihan Bisnis Online yang Bisa Membawa Cuan Bagi Pemula di Tahun 2025

Jakarta, 21 Maret 2025 - Memulai bisnis online kini semakin mudah, bahkan bagi pemula tanpa…

8 jam ago

This website uses cookies.