Categories: Tanjung Pinang

Puluhan PKL Taman Laman Boenda Geruduk Kediaman Wako Tanjungpinang

TANJUNGPINANG – Puluhan pedagang kaki lima (PKL) Taman Laman Boenda, Tanjungpinang, mendatangi kediaman Wali Kota di KM 9, Perumahan Taman Harapan Indah, Kelurahan Air Raja, Senin (23/12/2019) petang, sekira pukul 17.30 WIB.

Informasi yang dihimpun Swarakepri.com, para pedagang datang untuk meminta kepastian ke mana mereka (pedagang) dipindahkan.

“Saat kita datang untuk berjualan, kita dijaga ketat oleh Satpol PP, Polisi, Marinir. Kita dijaga di sana layaknya pencuri, padahal kami datang untuk mencari uang yang halal,” tegas Munifa salah seorang pedagang.

“Jika tidak diizinkan, kata Munifa, mereka tidak tahu lagi harus berjualan di mana, sementara anak mereka masih sekolah dan membayar sewa rumah.

Sebelumnya, Wali Kota Tanjungpinang H. Syahrul mengungkapkan bahwa PKL tersebut akan dipindahkan di Melayu Square.

“PKL akan dipindahkan ke Melayu Square, bukan melarang dia berdagang, karena itu peraturan dipampangkan sekarang, kalau mereka ada yg bilang kok dulu boleh, dulu kapan? Dulu sebelum ada gedung gonggong mungkin, setelah ada gonggong kita udah buat peraturan,” ungkapnya kepada Swarakepri.com di DPRD Tanjungpinang, Siang.

“Pemko dengan DPRD yang buat, jadi kita merelokasi ke tempat yang memang disiapkan, yakni di Melayu Square,” pungkasnya.

Namun salah satu PKL yang bernama Sri keberatan atas dipindahkan tempat berjualannya, Ia mengatakan bahwa di sana sudah ada yang berjualan dan takut terkadi petengkaran

“Di sana kita tidak mau, karena sudah ada yang berjualan, takut kelahi juga, Pedagang di sana juga komplain,” tutupnya.

Sementara itu kedatangan mereka disambut oleh Anggota DPRD Kota Tanjungpinang, Muhammad Apriyandi.

 

 

 

 

 

 

 

(Ism)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

4 menit ago

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

8 menit ago

Ini Dia Pilihan 10 Aplikasi Musik Online Terbaik di 2024

Musik telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari, dan dengan kemajuan teknologi, mendengarkan musik semakin…

31 menit ago

Usai Cuti, Kepala BP Batam Dengarkan Laporan Kinerja dari Wakil Kepala BP Batam

BATAM - Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi menerima sekaligus mendengarkan paparan Laporan…

53 menit ago

Tokocrypto dan OCBC Luncurkan Kartu Global Debit Spesial

Jakarta, 19 November 2024 - Berdasarkan data dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti), pertumbuhan transaksi…

1 jam ago

Indonesia Blockchain Week 2024: Sukses Gaet Lebih dari 1.700 Peserta

Indonesia Blockchain Week (IBW) 2024 sukses diselenggarakan pada 19 November 2024 di The Ritz-Carlton Pacific…

2 jam ago

This website uses cookies.