Categories: Voice Of America

Putin Tak akan Hadiri KTT G20 di Bali

Presiden Rusia Vladimir Putin dipastikan tidak akan menghadiri pertemuan para pemimpin negara-negara Kelompok 20 (G20) di Bali pada minggu depan, kata pemerintah dan pejabat Rusia, Kamis (10/11).

Putin akan diwakili oleh Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov, kata para pejabat.

Putin dijadwalkan akan menghadiri salah satu pertemuan di KTT secara virtual, kata Jodi Mahardi, juru bicara Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi.

Sebagai tuan rumah G20, Indonesia telah menolak tekanan dari negara-negara Barat dan Ukraina untuk membatalkan undangan KTT untuk Putin. Jakarta juga menolak tekanan sejumlah negara untuk mengeluarkan Rusia dari kelompok tersebut akibat perang di Ukraina. Pemerintah mengatakan tidak memiliki wewenang untuk melakukannya tanpa konsensus di antara anggota.

Seorang juru bicara di Kedutaan Rusia di Indonesia mengonfirmasi bahwa Putin tidak akan menghadiri KTT tersebut, tetapi tidak memberikan penjelasan lebih lanjut.

Presiden Joko Widodo telah berupaya untuk memediasi gesekan geopolitik di antara negara-negara G20 terkait perang Rusia-Ukraina.

“(Presiden) sudah berusaha untuk menenangkan semua pihaknya dan hasilnya tampak saat ini,” kata Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Pandjaitan kepada media lokal di Bali.

Jokowi, dalam sebuah wawancara baru-baru ini dengan Financial Times mengatakan Indonesia akan menyambut kehadiran Rusia di KTT itu, meski ia risau perhelatan akbar itu akan dibayangi oleh peningkatan ketegangan internasional yang “sangat mengkhawatirkan”.

Seorang polisi berjalan melewati papan bertuliskan G20 di Nusa Dua, Bali, Kamis, 7 Juli 2022. (Foto: AP)

“G20 tidak dimaksudkan untuk menjadi forum politik. Ini dimaksudkan untuk membahas ekonomi dan pembangunan,” katanya, sebagaimana dikutip dari Financial Times.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

56 menit ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

5 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

7 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

14 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

15 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

1 hari ago

This website uses cookies.