Categories: KESEHATAN

Ragam Manfaat Minum 2 Gelas Air Putih Setelah Bangun Tidur

JAKARTA-Seperti yang sudah kita ketahui, air memerankan peran penting dalam menjaga tubuh tetap sehat dan bugar. Tubuh manusia terdiri dari 50-60 persen air yang berfungsi untuk melindungi organ dan jaringan vital, membawa nutrisi dan oksigen ke seluruh sel, melumasi sendi, membantu melarutkan nutrisi dan masih banyak lagi.

Tapi tahukah kamu, ada beragam manfaat yang bisa didapatkan ketika meminum air setelah bangun tidur. Minum dua gelas air saat perut kosong dipercaya bisa menangkal beragam penyakit, termasuk kanker.

Lebih lanjut, berikut manfaat minum dua gelas air putih setelah bangun tidur seperti dikutip dari detikHealth:

1. Membersihkan tubuh

Minum air saat perut sedang kosong dapat membantu membersihkan usus besar sehingga mampu meningkatkan efisiensi usus ketika kamu makan di pagi hari. Selain itu, minum dua gelas air juga membantu mengeluarkan racun dari tubuh.

2. Menjaga organ tetap sehat

Air menjaga tubuh tetap terhidrasi yang sangat penting untuk fungsi organ internal tubuh. Minum air setelah bangun tidur dapat memperlancar buang air besar dan mencegah sembelit serta mencegah usus terkena infeksi.

3. Memerangi infeksi

Tubuh memiliki sistem kekebalan yang membantu memerangi sel jahat. Jadi, minum air ketika perut kosong dapat meningkatkan efisiensi tubuh untuk melawan infeksi.

Berbagai studi menyebutkan minum air saat perut kosong dapat menyembuhkan sakit kepala, penyakit jantung, radang sendi, epilepsi, obesitas, bronkitis, asma, TB, meningitis, sampai penyakit ginjal.

4. Sebagai bahan bakar otak

Otak terdiri dari 75 persen cairan. Dua gelas air di pagi hari dapat membuatmu tetap bisa berkonsentrasi dan membuat mood lebih baik. Kekurangan cairan akan membuatmu tidak bisa bekerja dengan baik di pagi hari.

Artikel ini telah terbit di https://m.detik.com/health/berita-detikhealth/d-4528646/manfaat-minum-dua-gelas-air-putih-setelah-bangun-tidur?tag_from=wpm_nhl_15

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Bambang Djaja Memperkenalkan Trafo Kering sebagai Solusi Efisien untuk Kebutuhan Listrik

PT Bambang Djaja, pabrik trafo terkemuka di Indonesia, dengan bangga memperkenalkan trafo kering sebagai solusi…

7 jam ago

Simbol Keberkahan dan Tradisi Ribuan Lampion Hiasi Dabo Singkep Sambut Imlek 2025

LINGGA – Menyambut Tahun Baru Imlek 2025 yang jatuh pada 29 Januari mendatang, suasana malam…

20 jam ago

Andrea Wiwandhana Sampaikan Belasungkawa untuk Korban Kebakaran di Glodok dan Los Angeles

Pendiri CLAV Digital, Andrea Wiwandhana, menyampaikan belasungkawa yang mendalam kepada para korban kebakaran yang baru-baru ini…

1 hari ago

Babak Baru Swarga Suites Bali Berawa Memulai Tahun 2025 dengan Proyek Perluasan

Swarga Suites Bali Besrawa resmi memulai tahap awal proyek perluasannya melalui upacara groundbreaking yang menjadi…

1 hari ago

Pelantikan Trump Bisa Jadi Pendorong Harga Bitcoin ke Titik Tertinggi Baru

Jakarta, 16 Januari 2025 - Bitcoin kembali menarik perhatian dunia setelah berhasil menembus angka psikologis…

1 hari ago

Casa Domaine Siapkan 2 Show Unit Baru – Full Furnished Premium Luxury dan 40 Unit Full Furnished, Siap untuk Disewakan Pada Awal Tahun 2025

Casa Domaine akan menghadirkan 2 Show Unit Premium Luxury pada awal Tahun 2025 ini. Kedua…

1 hari ago

This website uses cookies.