Categories: Tanjung Pinang

Rahma Segera Dilantik Jadi Wali Kota Tanjungpinang

TANJUNGPINANG – Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian menandatangani Surat Keputusan Rahma sebagai Wali Kota Tanjungpinang definitif.

Sekretaris Daerah Tanjungpinang Teguh Ahmad Syafari, di Tanjungpinang, Selasa (25/08/2020), menjemput SK penetapan Rahma sebagai wali kota definitif.

“Hari ini saya berangkat ke Jakarta untuk mengambil SK penetapan Bu Rahma sebagai Wali Kota Tanjungpinang,” katanya.

Teguh mengatakan jadwal pelantikan Rahma sebagai Wali Kota Tanjungpinang tergantung kepada Gubernur Kepri Isdianto. Namun pelantikan tersebut seharusnya dilakukan sebelum Gubernur Isdianto cuti kampanye sebagai calon gubernur.

Berdasarkan tahapan Pilkada Kepri 2020, kepala daerah yang mencalonkan diri wajib cuti untuk melakukan kampanye mulai 26 September 2020.

“Jadwal pelantikan belum diketahui. Ini wewenang gubernur,” katanya.

Berdasarkan catatan, Rahma mendampingi Syahrul pada Pilkada Tanjungpinang tahun 2018. Partai pengusung Syahrul-Rahma (SABAR) yakni Partai Gerindra, Partai Golkar, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Nasdem, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), dan Partai Bulan Bintang (PBB).

Syahrul meninggal dunia pada 28 April 2020 karena mengidap penyakit COVID-19 dan penyakit lainnya. Sejak itu Rahma menjabat sebagai Plt Wali Kota Tanjungpinang.(red)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

4 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

5 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

10 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

11 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

12 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

18 jam ago

This website uses cookies.