Categories: DAERAH

Rekrutmen Calon Taruna Akmil TNI AD Transparan dan Gratis

MEDAN – Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Andika Perkasa dan Pangdam I/Bukit Barisan Mayjen TNI Hassanudin menjamin seleksi calon Taruna (Catar) Akmil TNI AD dari sumber Spotting (SMU Unggulan) dan reguler berlangsung transparan dan gratis.

Hal itu disampaikan saat pengarahan KASAD kepada seluruh orang tua/wali Calon Taruna Akmil Gelombang I TA 2021 melalui Video Conference dari Balai Prajurit Makodam I/BB Medan, Rabu (24/6/2021).

Kasad memberikan nomor pengaduan kepada orang tua/wali siswa. Hal ini dilakukan agar transparansi seleksi prajurit TNI AD dapat berjalan selaras dengan tahapan-tahapan yang telah ditetapkan.

“Kami hanya ingin menjelaskan sekali lagi bahwa pendaftaran yang dilakukan oleh putra dari bapak ibu sekalian sama sekali tidak dibebankan kewajiban dalam bentuk apapun. Ikut seleksi menjadi Tentara TNI AD itu gratis,”kata Kasad.

Menurut Kasad, selaku pimpinan Angkatan Darat berusaha semaksimal mungkin untuk menyelenggarakan proses seleksi secara transparan, objektif, adil, tidak diskriminatif, akuntabel dan bebas dari KKN.

Sementara, Pangdam I/BB mengatakan bahwa TNI AD dalam proses rekruitmen mengedepankan transparansi.

“Sehingga dihimbau kepada seluruh orang tua atau wali calon siswa untuk mempersiapkan kondisi fisik dan mental para putra-putranya dengan baik. Yang bagus lulus, tidak bagus tidak lulus,” kata Pangdam.

“TNI Angkatan Darat membutuhkan regenerasi yang baik, sehat secara fisik dan mental serta bermoral bagus sehingga generasi Angkatan Darat di masa depan akan lebih baik,”ujarnya./Pendam I/BB

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS @Bandung Kukuhkan Guru Besar, Wujud Komitmen dalam Mendukung dan Membangun Industri Kreatif yang Kompetitif

BINUS @Bandung dengan bangga mengukuhkan Prof. Nugroho Juli Setiadi, S.E., M.M., Ph.D. sebagai Guru Besar…

2 jam ago

KAI Dukung Kemandirian Operasi Whoosh, SDM Indonesia Kini Jalankan Seluruh Perjalanan

PT Kereta Api Indonesia (Persero) menyambut baik tonggak sejarah baru dalam pengoperasian kereta cepat Whoosh,…

3 jam ago

Eratani Raih Pendanaan Seri A Senilai 6,2 Juta USD, Dorong Masa Depan Revolusi Pertanian Indonesia

Di tengah menurunnya pendanaan startup secara signifikan di Indonesia, Eratani berhasil mengumpulkan pendanaan Seri A senilai 6,2…

3 jam ago

Bangkit dari Dementia, Edwin Anderson Kini Jadi Fullstack Developer Gaji Ratusan Dollar!

Edwin didiagnosis demensia saat masih muda. Kondisi itu membuatnya kesulitan berpikir jernih dan berkonsentrasi. Bukan…

4 jam ago

Pantai Jang Jadi Saksi, Bupati Lingga Rancang Masa Depan Ekonomi Daerah

LINGGA – Suasana pagi di Pantai Jang, Dabo Singkep, tampak lebih hangat dari biasanya. Bukan…

4 jam ago

Gelar Pelatihan POIPPU Online, Energy Academy wujudkan Industri Bersih dan Ramah Lingkungan

Sebagai upaya nyata dalam mendorong terciptanya industri yang lebih bertanggung jawab terhadap lingkungan, Energy Academy…

5 jam ago

This website uses cookies.