Categories: BATAM

Rusunawa di Tembesi Beralih Fungsi jadi Sarang Hantu

BATAM – swarakepri.com : Pembangunan rumah susun sederhana sewa(Rusunawa) di kawasan Tembesi Batam, Kepulauan Riau yang diperuntukkan bagi pekerja dan warga yang masih bermukim di rumah liar beralih fungsi jadi sarang hantu.

Hingga saat ini, dua twin blok rusunawa yang dibangun Kementerian Pekerjaan Umum(PU) tahun 2014 lalu ini belum difungsikan meskipun pembangunannya sudah lama rampung.

Pantauan dilapangan beberapa hari lalu, kondisi bangunan rusunawa bernilai belasan miliar rupiah ini sudah memprihatinkan. Selain belum dipasang listrik sambungan air bersih, bangunan ini juga sudah mulai kusam dan berlumut.

Pada malam hari, dikawasan rusanawa yang berada persis dibelakang mall Top 100 Tembesi ini gelap gulita tanpa ada penerangan sama sekali.

Yanto, salah satu warga Batu Aji berharap rusunawa ini segera difungsikan oleh Pemerintah Kota Batam, karena warga sangat membutuhkannya.

“Kita harap secepatnya lah pak, kalau tidak difungsikan untuk apa dibangun oleh pusat?” ujarnya.

Ia juga berharap Kadistako Batam yang baru dilantik Wali Kota menggantikan Gintoyono memprioritaskan agar rusunawa di Tembesi ini segera difungsikan.

Sebelumnya Gintoyono mengatakan bahwa sarana dan prasarana di rusun tembesi sudah mulai dikerjakan, sehingga tidak perlu menunggu lama untuk bisa ditempati.

“Rusun-rusun tersebut diharapkan menjadi solusi bagi masyarakat yang masih tinggal di pemukiman tak berizin,” ujarnya beberapa waktu lalu.

Saat berita ini diunggah, Kadistako Batam, Asril belum berhasil dikonfirmasi terkait rusunawa di Tembesi ini. (red/gtg/rd)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

3 jam ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

5 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

7 jam ago

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

7 jam ago

Ini Dia Pilihan 10 Aplikasi Musik Online Terbaik di 2024

Musik telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari, dan dengan kemajuan teknologi, mendengarkan musik semakin…

7 jam ago

Usai Cuti, Kepala BP Batam Dengarkan Laporan Kinerja dari Wakil Kepala BP Batam

BATAM - Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi menerima sekaligus mendengarkan paparan Laporan…

8 jam ago

This website uses cookies.