Categories: PERISTIWA

Satu Keluarga Tewas Usai Makan Ikan Buntal

BANYUWANGI-Satu keluarga di Desa Alasbuluh, Kecamatan Wongsorejo, Banyuwangi, Jawa Timur, tewas setelah makan ikan buntal hasil pancingan, Selasa (10/3/2020).

Mereka adalah Muhlis Hartono (65), Dewi Ambarwati (50), dan Siti Habsah (80).

“Dalam rumah itu ada empat orang. Yang satu masih balita, kini dirawat kerabat sana,” ujar Kapolresta Banyuwangi Kombes Arman Asmara Syarifudin, Selasa.

Muhlis dan Dewi adalah pasangan suami istri, sedangkan Siti adalah mertua Muhlis. Kejadian itu berawal saat Muhlis mendapatkan ikan buntal hasil pancingan, Senin (9/3/2020).

Ikan itu dimasak bumbu santan dan dihidangkan sebagai menu makan. Berdasarkan keterangan kerabat, para korban mengeluh pusing setelah melahap masakan itu. Namun, ketiga korban masih memakan masakan tersebut.

“Hari selanjutnya, Selasa, mereka masih makan ikan itu. Lalu mereka mengeluh mulas dan muntah-muntah,” ujar Arman.

Ketiganya segera dilarikan ke puskesmas setempat. Namun, nyawa mereka tak tertolong. Arman berujar, pihaknya sudah melakukan uji laboratorium terkait masakan ikan buntal tersebut.

“Mereka meninggal lantaran keracunan,” ujarnya. Muhlis dan Dewi meninggalkan seorang anak balita. Kini anak itu dirawat oleh kerabat mereka.







Sumber: Kompas.com

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

2 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

2 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

3 hari ago

This website uses cookies.