Categories: RIAU

Sengketa Pilkada Pekanbaru, KPU Tunggu Hasil Putusan Sela MK

PEKANBARU – Sengketa Pilkada Kota Pekanbaru tinggal menunggu Putusan Sela dari majelis hakim Mahkamah Konstitusi (MK). Putusan Sela tersebut merupakan agenda sidang ketiga sengketa Pilkada Pekanbaru di MK yang dijadwalkan digelar pada 11 hingga 13 Februari 2025. Sehingga kepastian jadwal pelantikan Wali Kota terpilih masih menunggu hasil sidang putusan sela Mahkamah Konstitusi (MK).

Komisioner KPU Kota Pekanbaru, Rizky Abadi mengatakan bahwa berdasarkan informasi, sidang putusan sela terkait penyelenggaraan Pilkada Pekanbaru digelar berlangsung pada 11 hingga 13 Februari 2025.

Setelah sidang tersebut selesai, barulah akan diketahui apakah ada tahapan lanjutan atau langsung menuju penetapan pelantikan.

“Kita masih menunggu putusan sela di MK. Setelah itu, baru akan ada kejelasan mengenai kapan pelantikan kepala daerah terpilih akan dilakukan. Jadi kita harus bersabar sampai ada keputusan dari hasil sidang di MK tersebut,” ujarnya, Selasa 28 Januari 2025.

Gugatan pilwako Pekanbaru tengah didugat di MK oleh Paslon 01 Muflihun – Ade Hartati. Proses sidang masih bergulir dan belum ada keputusan.

Seperti diketahui sebelumnya, KPU kota Pekanbaru menetapkan hasil Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pekanbaru tahun 2024 dengan perolehan suara sebagai berikut:

Pasangan calon nomor urut 1 atas nama Muflihun S.STp M.Ap dan Ade Hartati Rahmat M.Pd dengan perolehan suara sah sebanyak 72.475.

Pasangan calon nomor urut 2 atas nama Dr Intsiawaty Ayus SH MH dan Dr Taufik Arrakhman SH MH dengan perolehan suara sah sebanyak 17.811.

Pasangan calon nomor urut 3 atas nama Ida Yulita Susanti SH dan Kharisman Risanda dengan perolehan suara sah sebanyak 42.001.

Pasangan calon nomor urut 4 atas nama H Edy Nasution S.Ip dan Drs Dastrayani Bibra dengan perolehan suara sah sebanyak 56.159.

Pasangan calon nomor urut 5 atas nama H Agung Nugroho SE MM dan H Markarius Anwar ST M.Arch dengan perolehan suara sah sebanyak 164.041./ZD

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

2 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

3 hari ago

This website uses cookies.