Categories: HIBURAN

Setelah Katy Perry, Kini Giliran Nicki Minaj Pakai Aksesori Karya Desainer Indonesia

JAKARTA – Nicki Minaj mengenakan topeng karya desainer Rinaldy Yunardi dalam video musik terbarunya No Frauds. Ini adalah kedua kalinya Rinaldy Yunardi mengharumkan nama Indonesia setelah sebelumnya sepatu buatannya dikenakan oleh Katy Perry.

Rinaldy menceritakan awal mula merancang hingga akhirnya digunakan Nicki Minaj sebagai aksesoris untuk menunjang penampilannya dalam video klip lagu yang berkolaborasi dengan Drake dan Lil Wayne itu. “Itu awal April, saya lupa tanggalnya,” ujar Rinaldy.

Rinaldy mengatakan dia memiliki perwakilan internasional di Hongkong yang bernama The Clique. Dari perusahaan public relation itu dia mengetahui ada proyek untuk merancang topeng. “Buat siapa, dia (PR) tidak mau menyebut. Dia bilang desain saja apa yang kamu pikirkan. Konsepnya apa dia memberikan kebebasan,” kata Rinaldy.

Kebebasan yang diberikan The Clique sempat membuat Rinaldy bingung. Namun dia malah merasa tertantang. “Saya desain saja. Saya buat tiga desain lalu saya kirim ke PR. Kemudian dipilih satu, itu sekitar seminggu lebih dari desain sampai jadi dikirim,” ujar Rinaldy. Baca juga: Kondisi Julia Perez Naik-Turun, Ketahui Fase Kanker Serviks

Dua-tiga hari yang lalu saat peluncuran video musik No Frauds, Rinaldy terbangun karena ada pesan WhatsApp dari perusahaan PR tadi. Dia bertanya-tanya, siapa gerangan perempuan yang memakai topeng buatannya itu.

“Dag, dig, dug… Dan, senang banget Nicki Minaj,” ujar Rinaldy bangga. Nicki Minaj mengunggah foto dirinya sedang mengenakan topeng emas dengan untaian mutiara berwarna rose gold. Dia juga menyebut Rinaldy sebagai perancang topeng dan merupakan perwakilan dari Indonesia.

 

 
Editor : Roni Rumahorbo

Sumber : Bisnis.com/Tempo.co

Roni Rumahorbo

Recent Posts

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

2 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

3 hari ago

This website uses cookies.