Categories: BISNIS

Shanghai Electric Resmikan PLTS MBR Tahap Lima Blok B di Dubai

SHANGHAI – Acara peresmian Pembangkit Listrik Tenaga Surya Mohammed bin Rashid Al Maktoum Tahap Lima (MBR Phase V) Blok B yang digarap Shanghai Electric di Dubai, berlangsung di lokasi proyek pada 10 Oktober lalu.

Fasilitas ini mulai menghasilkan listrik yang digunakan secara komersial lebih cepat 17 hari dari jadwal. Dengan demikian, peresmian fasilitas ini kembali menjadi pencapaian penting dalam proyek konstruksi Shanghai Electric.

“Kami gembira meresmikan kegiatan komersial MBR Phase V Blok B lebih cepat 17 hari dari jadwal,” ujar Qiu Minghua, Vice General Manager, Shanghai Electric, di acara tersebut.

“Shanghai Electric ingin merampungkan serah terima fasilitas ini, serta segera mulai melakukan konstruksi Blok C.”

Lebih lagi, Omar Al-Hassan, CEO, Shuaa Energy 3, perusahaan yang bertanggung jawab atas implementasi proyek tersebut, juga mengapresiasi dan berterima kasih atas kerja keras seluruh pihak yang terlibat, serta pencapaian konstruksi di acara peresmian ini.

Pada tahap awal proyek, konstruksi sempat terimbas oleh pandemi, serta sejumlah kendala seperti lonjakan harga bahan baku, tenaga kerja, dan transportasi, bahkan kesulitan yang dialami saat mengirimkan panel fotovoltaik (PV) ke lokasi proyek secara tepat waktu.

Untuk mengatasi kendala ini, tim krisis yang terdiri atas praktisi bisnis pun dibentuk dengan melibatkan seluruh pihak. Setelah beberapa diskusi, Shanghai Electric dan pihak yang relevan mencapai kesepakatan sehingga proyek ini kembali dilanjutkan sesuai rencana, bahkan tak hanya memenuhi namun melampaui jadwal penyelesaian proyek yang telah disepakati sebelumnya.

Pada Juli 2022, pengiriman beberapa panel kembali tertunda. Sebagai respons, sebuah tim dikerahkan untuk mempercepat pengiriman produk. Mengingat upaya tim tersebut, waktu yang sempat tertunda akhirnya dikejar dalam beberapa minggu berikutnya.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

2 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

4 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

15 jam ago

Ruas Batang–Semarang Dorong Pengembangan Kawasan Industri di Jawa Tengah

Semarang (14/01) – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menegaskan bahwa Jalan Tol Batang–Semarang merupakan salah…

1 hari ago

Kementerian PU Tambah 57 Titik Sumur Bor Pasokan Air Bersih Aceh

Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus bergerak mendukung pemulihan layanan dasar pascabencana di Provinsi Aceh. Fokus…

2 hari ago

Usai Rilis Inflasi AS, Emas Diprediksi Masih Menguat

Usai rilis data inflasi Amerika Serikat, pergerakan harga emas dunia diperkirakan masih berpotensi melanjutkan penguatan…

2 hari ago

This website uses cookies.