Categories: BISNIS

Siloam International Hospitals Peduli Bencana Sumatera, Kirim Obat, Alat Kesehatan, dan Tenaga Medis

JAKARTA, 8 Desember 2025 – Siloam International Hospitals turut berduka dan berempati atas bencana banjir dan longsor yang menimpa saudara-saudara kita di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat. Sebagai bentuk solidaritas kemanusiaan, Siloam International Hospitals segera merespons dengan mengirimkan bantuan berupa donasi, obat-obatan, alat-alat kesehatan, dan tenaga medis/kesehatan untuk meringankan beban saudara-saudara kita yang terdampak bencana.

Siloam International Hospitals berkolaborasi dengan berbagai pemangku kepentingan dalam pengiriman bantuan kemanusiaan itu. Melalui Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin), sebagai organisasi yang menjadi wadah pelaku usaha, Siloam mendonasikan Rp200 juta. Presiden Direktur Siloam International Hospitals David Utama menyerahkan secara langsung donasi kemanusiaan itu kepada Ketua Umum Kadin Anindya Bakrie pada Selasa (2/12/2025).

Selain dana, Siloam juga mengirimkan bantuan dalam bentuk ribuan obat-obatan, alat kesehatan, dan tenaga medis untuk meringankan beban korban bencana banjir dan longsor. Obat-obatan itu antara lain berupa antibiotik, obat alergi, obat batuk, demam, pereda nyeri, obat diare, obat kulit dan gatal-gatal. Sementara alat-alat kesehatan yang dikirimkan di antaranya kasa steril, plester, dan infus set. Siloam International Hospitals melalui Siloam Dhirga Surya Medan bekerja sama dengan Keluarga Alumni Universitas Gadjah Mada (KAGAMA) untuk pengiriman obat-obatan dan alat-alat kesehatan.

Bantuan obat-obatan dan peralatan kesehatan diserahkan oleh Hartono Teguh Wijaya selaku Executive Director Siloam Dhirga Surya Medan bersama dr. Maria Christina, MARS. selaku Hospital Director Siloam Dhirga Surya Medan kepada perwakilan dari KAGAMA Budi Siswoyo dan Winner Sinaga selaku Sekjen dan Wakil Bendahara III KAGAMA di Medan, Kamis (4/12/2025). Selanjutnya, bantuan obat-obatan dan alat-alat kesehatan langsung dikirim melalui jalur udara menuju Kota Sibolga dan Kabupaten Tapanuli Tengah, yang juga menjadi fokus kegiatan penanganan bencana Siloam. Rencananya, tenaga kesehatan yang terdiri atas 6 dokter spesialis dan 2 dokter umum akan dikerahkan ke Sibolga dan Tapanuli Tengah mulai Rabu (10/12/2025). Terbukanya akses jalan darat akan mempermudah pengerahan tenaga medis Siloam ke lokasi-lokasi yang membutuhkan. Lebih lanjut, Siloam Hospitals Dhirga Surya Medan pun menyiapkan diri untuk menerima korban bencana banjir dan tanah longsor yang membutuhkan penanganan lebih lanjut dengan pelayanan unggulan.

“Siloam International Hospitals turut merasakan duka atas bencana banjir yang menimpa saudara-saudara kita di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat. Sebagai sesama anak bangsa, kami ikut terpanggil untuk mengulurkan tangan guna meringankan beban korban bencana Sumatera. Kami masih akan terus berkolaborasi dengan berbagai pemangku kepentingan untuk bersama-sama membantu meringankan beban korban bencana. Kami berharap dan berdoa semoga proses pemulihan pasca-bencana bisa berjalan cepat dan para korban bencana bisa segera mendapatkan pertolongan dan bantuan,” ujar CEO Siloam International Hospitals Caroline Riady, Kamis (4/12/2025).

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Pondra - SWARAKEPRI

Recent Posts

Lebih dari Sekadar Jual-Beli Alat Tulis, Tokojadi Buka Ruang Promosi Gratis Bagi Pelanggan

Melanjutkan semangat tahun akselerasi yang didasari nilai integritas, Tokojadi kembali meluncurkan inisiatif baru yang berfokus…

6 jam ago

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

9 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

9 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

16 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

21 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

22 jam ago

This website uses cookies.