Categories: TEKNOLOGI

Smart China Expo 2022 Promosikan Kerja Sama Internasional dalam Bidang Teknologi Mutakhir di Tiongkok

CHONGQING, Tiongkok – Ajang Smart China Expo (SCE) 2022 berlangsung di Kota Chongqing, Tiongkok Barat Daya, dari 22-24 Agustus. Ajang ini mengulas rencana pengembangan, pencapaian terkini, dan topik hangat seputar intelligent science sebagai teknologi baru dalam pembangunan kota pintar (smart city). Pameran virtual tersedia di tautan berikut SCE.

Ilmuwan kenamaan dunia yang memberikan presentasi di ajang SCE 2022 antara lain, pemenang Hadiah Nobel 2010 Konstantin Novoselov, pemenang Hadiah Turing 2021 Jack Dongarra, sejumlah akademisi dari Chinese Academy of Sciences dan Chinese Academy of Engineering, serta pemimpin perusahaan terkemuka seperti Changan Auto, Alibaba Group, dan Huawei.

Mereka menyampaikan paparan lewat video tentang teknologi baru, perkembangan, dan tren pembangunan “smart city” di sesi Pembukaan dan KTT SCE hari ini.

Ajang ini turut menghadirkan lebih dari 50 perusahaan yang terdaftar dalam peringkat “Fortune Global 500” dan “Fortune China 500”, termasuk Huawei, Bosch, BOE, dan Inspu. Lewat ajang ini, perangkat lunak kalkulasi numerik Beitai Tianyuan V2.0 juga diluncurkan secara global untuk pertama kalinya, begitu pula skema swakemudi untuk kendaraan niaga (autonomous driving commercial) Baidu.

Dengan area pameran seluas 90.000 meter persegi, 557 peserta pameran di 19 negara dan wilayah berpartisipasi di ajang ini, termasuk Italia.

Sementara, ajang ini juga memperlihatkan lebih dari 1.560 skenario aplikasi teknologi di lebih dari 30 bidang, serta pemanfaatan teknologi informasi, seperti naked eye 3D, Virtual Reality (VR), dan Extended Reality (XR).

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Gelar Pelatihan POIPPU Online, Energy Academy wujudkan Industri Bersih dan Ramah Lingkungan

Sebagai upaya nyata dalam mendorong terciptanya industri yang lebih bertanggung jawab terhadap lingkungan, Energy Academy…

8 detik ago

Kedubes India dan Indoindians Siap Gelar ASEAN-India Spring Bazaar 2025 di Jakarta: Perayaan Budaya, Seni, dan Persahabatan Regional

Dalam semangat mempererat hubungan persahabatan dan kerja sama antara negara-negara Asia Tenggara dan India, Kedutaan…

3 jam ago

10 Alasan Mengapa Harus Berbelanja Online Sepeda & Aksesoris di Rodalink

Berbelanja sepeda dan aksesoris secara online semakin menjadi pilihan utama bagi banyak orang. Namun, memilih…

3 jam ago

Peran Teknologi AV dalam Manajemen Krisis dan Kolaborasi: Meningkatkan Strategi Komunikasi dan Respons

Artikel "The Role of AV Technology in Crisis Management and Collaboration" oleh Melvin Halpito, Managing…

4 jam ago

Indonesia International Cat Conference & Exhibition (IICCE) 2025

Dibawah kepemimpinan Danny R. Sultoni sebagai Direktur Penyelenggara dan Dr. M. Munawaroh, MM selaku Ketua…

4 jam ago

Mendesain Ruang untuk Brainstorming Kelompok yang Efektif: Menciptakan Lingkungan yang Mendorong Kreativitas dan Kolaborasi

Artikel "Designing Spaces for Effective Group Brainstorming" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, membahas…

9 jam ago

This website uses cookies.