Categories: Lingga

STQ Ke-X Singkep Barat Resmi Ditutup

LINGGA – Seleksi Tilawatil Qur’an ke X tingkat Kecamatan Singkep Barat, Kabupaten Lingga yang dilaksanakan di Desa Kuala Raya resmi ditutup, Sabtu (25/2/2023) malam.

Kegiatan tersebut ditutup langsung oleh Asisten I Pemkab Lingga Junaidi Adjam dengan mengucapkan selamat kepada seluruh peserta STQ ke X tingkat Kecamatan Singkep Barat.

Dolhaji selaku Ketua Dewan Hakim, mengumumkan para pemenang STQ ke X tingkat Kecamatan Singkep Barat, yang diperoleh dari hasil penjurian Seluruh Dewan hakim.

Hasil keputusan itu menetapkan para pemenang terbaik satu hingga harapan terbaik dua untuk setiap cabangnya.

Para peserta yang menjadi pemenang terbaik tidak mutlak mewakili Kecamatan Singkep Barat di STQ tingkat Kabupaten Lingga.

Untuk Juara Umum berdasarkan jumlah poin terbanyak jatuh kepada Desa Bakong dengan jumlah nilai 63. Hadiah berupa trofi dan bonus, diserahkan langsung oleh Asisten II dan Camat Singkep Barat.

Asisten I Junaidi Adjam, menyampaikan terimakasih kepada seluruh panita yang telah bekerja dengan baik, sehingga STQ ke X Kecamatan Singkep Barat dapat berjalan dengan sukses.

“Saya ucapkan selamat kepada para peserta yang telah meraih juara, semoga para peserta dapat lebih lagi dalam membaca Al-Qur’an,” ucapnya.

Sementara itu, Camat Singkep Barat, Febrizal Taupik mengatakan, bahwa pelaksanaan STQ ke-X yang dilaksanakan di Desa Kuala Raya berjalan dengan baik dan aman.

“Alhamdulillah kegiatan yang kita laksanakan selama 6 hari di Desa Kuala Raya ini dapat berjalan baik dan aman,” kata Taupik.

Ia menyampaikan bahwa bagi peserta yang menang dari kegiatan ini bukan suatu yang harus dibanggakan melainkan tetaplah bersahaja.

“Yang menang diharapkan makin merunduk dan bagi yang kalah teruslah berusaha kedepannya agar lebih baik lagi,” ucapnya.

Dirinya mengakui bahwa pelaksanaan kegiatan STQ ke-X tingkat Kecamatan Singkep Barat cukup kompak, sehingga dirinya berharap kekompakan tersebut dapat dibawa sampai ke tingkat Kabupaten Lingga.

“Kekompakan kita hari ini saya harapkan dapat di bawa sampai ke tingkat Kabupaten Lingga,” ujarnya./Ruslan

Redaksi

Recent Posts

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

4 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

6 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

6 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

13 jam ago

Uji Kompetensi Bahasa Inggris, 32 Tim Peserta Ikuti Yos Sudarso Debating Championship 2024

BATAM - Yos Sudarso Debating Championship 2024 mulai digelar hari ini, Sabtu (21/09/2024). Kepala Sekolah…

13 jam ago

Gugatan HNSI Batam terhadap Kapal MT Arman 114 Diputus N.O

BATAM – Majelis Hakim Pengadilan Negeri Batam menjatuhkan putusan Niet Ontvankelijke Verklraad(N.O) atas gugatan Perbuatan…

13 jam ago

This website uses cookies.